SKOR.id - Erlangga FA bertekad untuk meraih poin penuh di partai terakhir Liga TopSkor U-16 2022-2023.
Erlangga FA akan berhadapan dengan KPE Kelapa Nunggal pada pekan terakhir Liga TopSkor U-16 2022-2023 yang akan digelar di Lapangan Universitas Trisakti, Nagrak, Kabupaten Bogor, Minggu (21/5/2023).
Diketahui, Erlangga FA masih memiliki peluang untuk mengakhiri kompetisi Liga TopSkor U-16 musim ini dengan finis di peringkat pertama klasemen.
Dalam tangga klasemen, Erlangga FA berada di peringkat kedua dengan raihan 34 poin. Mereka hanya memiliki selisih satu angka dari pemimpin klasemen sementara, ASIOP yang menorehkan 35 poin.
Tim yang berbasis di Jakarta Timur itu bisa memastikan juara apabila ASIOP tidak mampu meraih kemenangan atas Serpong City di pertandingan terakhir mereka. Dan sementara itu Erlangga FA bisa meraih tiga poin atas KPE Kelapa Nunggal.
Pelatih Erlangga FA, Saut Tobing mengaku sudah siap menerima hasil di akhir kompetisi nanti. Dia menyebut sudah merasa bangga dengan perjuangan anak asuhnya.
"Apapun akhir dari Liga TopSkor ini saya juga sudah mengucapkan banyak terima kasih atas perjuangan anak-anak, bangga saya. Apapun hasilnya saya bangga sekali," kata Saut Tobing.
"Masalah juara pertama nanti ya itu nanti lah, rezeki kan kami tidak tahu. Kalau ASIOP kepleset kan kami tidak tahu," Saut Tobing menambahkan.
Meski begitu, Erlangga FA akan tetap bertekad untuk mengakhiri Liga TopSkor musim 2022-2023 dengan manis, yang ditutup dengan sebuah kemenangan. Untuk itu mereka membidik poin penuh atas KPE Kelapa Nuggal.
"Kami tetap sungguh-sungguh di pertandingan terakhir lawan KPE Kelapa Nunggal. Kami punya tekad memenangi pertandingan, apapun hasilnya nanti," ujar Saut Tobing.
"Siapa tahu menjadi rezeki anak-anak nanti. Persiapan Erlangga untuk pertandingan akhir di Liga TopSkor sudah jauh sebelumnya kami bersiap," ungkap Saut Tobing.