SKOR.id - IMK-FA Kroya menyapu dua pertandingan awal Liga TopSkor U-14 Cirebon dengan kemenangan. Alhasil mereka bersaing di tiga besar klasemen papan atas.
Saat ini ada empat tim yang memiliki poin sama-sama 6. Mereka adalah Perssa Sri Mulya, SMPN 1 Karangampel, IMK-FA Kroya, dan Warna Muda.
IMK-FA ada di peringkat ketiga karena kalah selisih gol dari Perssa Sri Mulya dan SMPN 1 Karangampel. Namun IMK-FA memiliki selisih gol lebih bagus atas Warna Muda.
M. Yahya, pelatih IMK-FA Kroya, mengatakan apa yang didapat dalam dua pekan awal kemarin disambut dengan rasa syukur. Namun diharapkan hasil itu tidak membuat para pemain terlena.
“Liga TopSkor Cirebon masih panjang. Setelah Lebaran ada banyak pertandingan yang harus diperjuangkan,” kata Yahya.
Selama kompetisi libur untuk Ramadan dan Idulfitri, para pemain IMK-FA diminta tetap menjaga kondisi. Maka latihan terus digelar dengan penyusaian waktu.
“Jangan sampai pemain kehilangan sentuhan dalam bermain bola. Maka perlu tetap digelar latihan,” ucap Yahya.
Sementara Ketua Umum IMK-FA Kroya, Rusdiyanto, mengungkapkan partisipasi di Liga TopSkor Cirebon sangat strategis untuk mengukur kemampuan tim. Terutama melihat hasil latihan rutin.
“Misi di Liga TopSkor adalah mengembangkan kemampuan pemain. Karena kompetisi ini memiliki persaingan yang ketat,” ujar Rusdiyanto.
Para pemain pun diminta terus menjaga kondisi. Meski begitu diharapkan pula bagi pemain yang muslim untuk tetap berpuasa. (*Artikel ini dibuat oleh kontributor Skor.id, Ari Dwi Prasetyo)