- Liga Champions Asia 2020 memasuki matchday kedua dan klub Jepang yang diperkuat eks pemain Barcelona menang lagi.
- Klub Jepang itu adalah Vissel Kobe, yang kembali menangguk tiga poin terbaru.
- Namun satu klub China yang segrup dengan Vissel Kobe belum bisa main karena wabah virus corona.
SKOR.id - Vissel Kobe menang 1-0 atas tuan rumah Suwon Bluewings pada matchday kedua Liga Champions Asia 2020, Rabu (19/2/2020) malam WIB.
Kemenangan di Stadion Suwon World Cup ini merupakan catatan positif kedua Vissel Koba pada fase Grup G Liga Champions Asia 2020.
Gol tunggal kemenangan jawara Piala Kaisar 2019 ini dicetak oleh Kyogo Furuhashi saat pertandingan telah memasuki menit ke-90.
Baca Juga: Liga Champions Asia 2020: Juara Liga Thailand Kembali Tumbang
Umpan Gotoku Sakai mampu diselesaikan dengan manis oleh Furuhashi sehingga membuat Vissel Kobe memuncaki klasemen sementara pool mereka.
Sebab, baru Vissel Kobe yang bermain dua kali dan selalu menang. Sebelumnya, mereka menumbangkan wakil Malaysia, Johor Darul Takzim dengan skor 5-1 pada matchday pertama.
Baca Juga: Final Piala Gubernur Jatim 2020: Persija Tak Jajal Stadion, Ini Alasannya
Grup G memang baru memainkan dua laga dari empat pertandingan yang seharusnya sudah dijalankan. Klub China, Guangzhou Evergrande belum bisa memainkan laga.
Wabah corona membuat Guangzhou Evergrande menunda dua partai mereka, lawan Suwon Bluewings pada partai pertama dan Johor Darul Takzim untuk laga pekan ini.
Namun terlepas dari semua itu, Vissel Kobe pada pertandingan di Korea saat dijamu Suwon Bluewings memainkan duo dari tiga pemain mereka yang bekas pilar FC Barcelona.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga Europa: Club Brugge vs Manchester United
Bek Thomas Vermaelen dan gelandang Andres Iniesta dimainkan sebagai starter oleh pelatih Thorsten Frink. Tetapi, Iniesta saja yang bermain penuh pada laga ini.
Hirofumi Watanabe menjadi pengganti Thomas Vermaelen pada pertandingan ini. Pemain asal Belgia itu ditarik pada menit ke-46.
Sedangkan satu pemain yang pernah membela Barcelona milik Vissel Kobe, Sergi Samper, tak terlihat ada dalam pertandingan ini.
Sergi Sampe bahkan tak ada dalam daftar pemain cadangan Vissel Kobe saat tur ke Negeri Gingseng untuk laga Liga Champions Asia 2020.
Baca Juga: Final Piala Gubernur Jatim 2020: Sergio Farias Bicara soal Kehadiran The Jak