- Liga Belanda resmi dihentikan lebih dini karena pandemi virus Corona.
- Meski ada di puncak klasemen, Ajax Amsterdam tak akan dikalungi medali juara musim ini.
- Selain itu, tak akan ada degradasi dan promosi musim ini di Liga Belanda.
SKOR.id - Ajax Amsterdam harus rela tak juara musim ini setelah Liga Belanda dihentikan lebih dini akibat pandemi virus Corona.
Liga Belanda memutuskan untuk berhenti lebih dini pada Jumat (24/4/2020) usai Perdana Menteri Belanda, Mark Rutte, mengumumkan tak boleh ada kegiatan sepak bola hingga 1 September 2020.
Saat Liga Belanda dihentikan, Ajax Amsterdam ada di puncak klasemen dengan 56 poin, unggul selisih gol atas AZ Alkmaar.
Berita Liga Belanda Lain: Operasi Oranye: 3 Incaran Barcelona dari Liga Belanda
Meski Liga Belanda mengatakan bahwa papan klasemen ini dihitung sebagai klasemen final, Ajax tak akan diberikan mahkota juara.
Ini jadi kali pertama dalam 64 tahun sejarah Liga Belanda, mereka tak memiliki pemenang dalam sebuah musim.
Selain tak ada juara, musim ini Eredivisie juga tak akan memiliki tim yang degradasi serta promosi dari kasta kedua.
ADO Den Haag dan RKC Waalwijk akan tetap berada di kasta teratas meski kini berada di zona degradasi.
Hal ini menyusul keputusan voting klub yang tak ingin menambah jumlah klub di kasta teratas dari sekarang 18 tim menjadi 20 tim.
Cambuur dan De Graafschap akan tetap berada di kasta kedua musim depan meski musim ini sebenarnya paling berpeluang untuk promosi.
Ajax Amsterdam kemungkinan akan langsung lolos ke babak play-off sebelum babak grup Liga Champions musim depan.
Alkmaar yang ada di pos kedua akan masuk ke kualifikasi ronde kedua.
Feyenoord yang ada di tangga ketiga akan masuk ke babak grup Liga Europa, PSV Eindhoven dan Willem II akan ke kualifikasi Liga Europa ronde ketiga dan kedua.
Berita Liga Belanda Lain: AC Milan Bakal Boyong Haaland versi Belanda
Willem II duduk di peringkat kelima menuai kontroversi, karena mereka memainkan satu laga lebih banyak daripada peringkat keenam FC Utrecht yang memiliki selisih gol lebih baik.
Liga Belanda menyusul Liga Belgia yang sudah lebih dulu mengakhiri kompetisi lebih dini.
View this post on Instagram