SKOR.id - Liga 1 2024-2025 sedang memasuki masa jeda alias libur usai menuntaskan pekan ke-27, 16 Maret 2025. Maka itu, seluruh klub Liga 1 saat ini meliburkan para pemainnya dari aktivitas.
Itu juga untuk memberikan kesempatan kepada para pemain yang beragama Islam bisa merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama keluarga masing-masing.
Meski begitu, para pemain seluruh klub juga dituntut untuk tetap menjaga kebugaran mereka. Mengingat, lanjutan Liga 1 2024-2025 akan dimulai kembali pada 6 April nanti.
Hal itu juga yang diingatkan pelatih Malut United, Imran Nahumarury, kepada skuad asuhannya. Apalagi, saat ini tim berjulukan Laskar Kie Raha itu kini sedang dalam tren positif dengan tidak terkalahkan dalam sembilan laga dan berada di posisi kelima klasemen sementara.
Menariknya, Imran Nahumarury tidak melarang para pemainnya jika ada yang ingin bermain dalam turnamen antarkampung (tarkam). Padahal, jika bermain dalam turnamen tarkam juga bisa rentan cedera.
"Kalau ada pemain yang ingin berpartisipasi di pertandingan tarkam tidak masalah, karena untuk menjaga kebuguran tubuh di masa libur," kata Imran Nahumarury, seperti dikutip dari Antara.
Imran menyatakan hal tersebut juga tidak terlepas dari adanya turnamen Gurabati Cup yang bakal digelar usai Lebaran nanti di Tidore, Maluku Utara. Para pemain Malut United asal Ternate pun dikabarkan ingin tampil dalam turnamen tersebut.
"Kadang ada pemain yang menelepon ke saya untuk bisa bermain saat laga antar tarkam dan itu dikembalikan ke semua pemain mau berpartisipasi di tarkam apa tidak," eks gelandang Timnas Indonesia itu menambahkan.
Lebih lanjut, Imran pun tidak khawatir dengan sikap profesional para pemainnya. Dia menuturkan, para pemainnya diberikan program selama libur kompetisi dan tingkat kebugarannya akan dites kembali saat tim berkumpul kembali di Yogyakarta untuk persiapan menghadapi Persis Solo, 12 April nanti.
"Saya yakin semua pemain sangat profesional dan telah masuk di lima besar, kalau mereka lengah, maka akan dilewati tim lain," kata Imran.
"Harus menjaga kondisi, jangan bicara terkalahkan, Malut harus bisa meraih kemenangan setiap laga," jelasnya.
Sementara itu, bek Malut United, Safruddin Tahar, mengakui dirinya ada niat untuk bermain tarkam di Gurabati Cup pada masa libur kompetisi.
"Di libur ini kami bukan hanya libur tapi kami punya individual training masing-masing," ucap Safruddin.
"Saya memang berniat ikut main di tarkam saat masa libur, tetapi kalau pun diajak sejumlah tim, tentunya saya harus meminta izin ke pelatih Imran," tegas eks pemain PSIS Semarang itu.