- Cristiano Ronaldo berperan dalam perjalanan Manchester United musim ini.
- Cristiano Ronaldo mencetak 24 gol dari 39 laga di berbagai ajang.
- Namun, pemain asal Portugal itu disebut perusak keharmonisan Setan Merah.
SKOR.id - Legenda Liverpool, John Barnes, melabeli Cristiano Ronaldo sebagai perusak keharmonisan skuad Manchester United.
Cristiano Ronaldo menunjukkan peran besarnya dalam perjalanan Manchester United sepanjang musim ini.
Cristiano Ronaldo membukukan 24 gol dari 39 pertandingan yang ia jalani di semua kompetisi.
Alih-alih mendapat pujian, torehan gol tersebut dianggap John Barnes sebagai wujud dari keegoisan Cristiano Ronaldo.
"Dia menyebabkan perpecahan dan ketidakharmonisan. Ketika bola tidak datang kepadanya, dia mengangkat tangan, itu contoh yang bagus, bukan?" kata John Barnes.
"Masalah di Manchester United adalah ketidakharmonisan dan siapa penyebabnya? Dia berjalan seolah-olah 'sisanya bagaimana mereka, saya sudah melakukan tugas saya'," Barnes melanjutkan.
Pria yang memperkuat Liverpool dari 1987-1997 itu menyebut Ronaldo bukan contoh pemimpin.
"Bukan itu yang dilakukan seorang pemimpin. Itu hal yang dilakukan seseorang untuk dirinya sendiri."
"Para penggemar mencintainya dan ketika hal-hal tidak berjalan sesuai keinginannya, dia seperti 'itu bukan salahku.' Bukan itu maksud tim'."
"Kami tahu Ronaldo telah melakukan tugasnya dengan baik, tapi bukankah Anda lebih suka tidak ada pemain yang mencetak 20 gol tapi United finis di posisi yang lebih baik," kata John Barnes.
Berita Cristiano Ronaldo Lainnya:
VIDEO: Kala Erik ten Hag Pamer Foto Bareng Cristiano Ronaldo
Erik ten Hag Pastikan Cristiano Ronaldo Bertahan di Manchester United: Dia Akan Cetak Banyak Gol