- Lee Chong Wei memberikan wejangan kepada para atlet Malaysia untuk jaga kondisi di tengah pandemi.
- Para pebulu tangkis, Malaysia pada khususnya, diharapkan terus bersabar mengatasi tekanan mental ketika pandemi Covid-19 masih berlangsung.
- Mengikuti kursus singkat Bahasa Inggris adalah salah satu saran legenda bulu tangkis Malaysia tersebut.
SKOR.id - Lee Chong Wei kembali memberi wejangan kepada para juniornya di pelatnas bulu tangkis Malaysia terkait situasi pandemi Covid-19.
Pemilik tiga medali perak Olimpiade tersebut mengakui jika pandemi adalah sesuatu yang baru untuk semua orang.
Lee Chong Wei pun belum pernah merasakan hidup dalam situasi krisis karena virus yang menjangkit hampir di seluruh dunia.
"Sebagai Chief de Mission kontingen Malaysia di Olimpiade, saya ingin membantu. Saya mungkin tak bisa memberi segalanya tetapi saya akan memberi yang terbaik," kata Lee.
"Saya terus menjalin kontak dengan Menteri Olahraga dan Presiden BAM. Saya paham jika kondisi saat ini tidak mudah untuk pegiat olahraga."
"Namun, kita semua harus bersabar. Karena kita berhadapan dengan sesuatu yang tidak kasat mata," ujar pemain yang pensiun pada Juni 2019 itu.
Legenda bulu tangkis Malaysia tersebut kemudian menceritakan kondisinya yang juga terimbas Covid-19, meskipun sudah tak lagi menjadi atlet.
Lee mengatakan bahwa sponsor yang menaunginya terpaksa memangkas 50 persen bayaran kepadanya karena krisis.
Ia pun memberikan saran kepada junior-juniornya di Malaysia agar bisa tetap fokus menghadapi situasi pandemi Covid-19 yang belum diketahui kapan akan berakhir.
"Terus disiplin dan mengikuti protokol yang berlaku karena kita semua tidak ingin situasi makin memburuk," Lee menerangkan.
Rival Taufik Hidayat itu pun menyadari bahwa rasa bosan hingga tekanan mental menjadi momok yang dihadapi oleh pebulu tangkis saat ini.
Untuk mengatasi hal tersebut, Lee menyarankan para atlet untuk mengikuti pelatihan atau kursus singkat yang bisa diikuti secara daring di tengah pandemi.
"Cobalah untuk berpikir tidak biasa. Mungkin ini saat yang tepat untuk mencoba hal baru," kata pria yang mendapat gelar kehormatan Datuk tersebut.
"Mungkin sebuah kursus singkat bisa meningkatkan kemampuan atlet. Jika Anda lemah dalam bahasa Inggris, maka sekarang adalah waktu yang tepat untuk mengambil kelas."
Yang terakhir, Lee Chong Wei mengatakan pentingnya untuk terus menjaga kebersamaan dan saling menguatkan melewati krisis saat ini.
"Kita semua harus bekerja sama sebagai sebuah tim dan saling membantu. Karena kita sekarang sedang melewati kondisi ini bersama-sama," Lee Chong Wei memungkasi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Seluruh Tim F1 Sepakat Gaji Pembalap Dibatasi Mulai Musim 2023 https://t.co/qEVlzvaLLv— SKOR Indonesia (@skorindonesia) October 29, 2020
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Viktor Axelsen Siap Tampil di Asia Open Tahun Depan
Presiden BAM Optimistis Malaysia Kembali Jadi Kekuatan Bulu Tangkis Dunia