- Lima pemain Barcelona harus berhati-hati saat tampil melawan Eintracht Frankfurt.
- Mereka teranncam absen jika menerima kartu kuning di pertandingan leg pertama perempat final Liga Europa.
- Barcelona melawat ke Eintracht Frankfurt pada Jumat dini hari WIB.
SKOR.id - Barcelona berisiko kehilangan lima pemain mereka di leg kedua perempat final Liga Europa karena akumulasi kartu kuning.
Barcelona akan memainkan leg pertama di kandang Eintracht Frankfurt, Stadion Deutsche Bank Park pada Jumat (8/4/2022) dini hari WIB.
Setelah itu selang seminggu, kedua tim akan kembali bertemu pada leg kedua di Camp Nou.
Jika pelatih Blaugrana Xavi Hernandez tidak berhati-hati di Jerman, dia bisa kehilangan lima pemain kuncinya di pertandingan di Catalan.
Sergio Busquets, Gerard Pique, Jordi Alba, Eric Garcia dan Gavi terancam absen jika menerima kartu kuning di leg pertama.
Pasalnya, kelima pemain tersebut telah menerima 2 kartu kuning di kompetisi Eropa musim ini (di Liga Champions dan Liga Europa).
Artinya jika mereka mendapatkan satu kartu lagi, mereka akan mendapat skors satu pertandingan.
Dengan pengecualian Eric Garcia, Busquets, Pique, Alba dan Gavi semuanya adalah pemain penting Blaugrana.
Karena itu, kehilangan salah satu dari mereka akan menjadi kerugian besar bagi tim asuhan pelatih Xavi itu.
Sebelum melawat ke Jerman, Barcelona juga mendapat kabar buruk soal Memphis Depay.
Penyerang Belanda itu mengalami cedera hamstring dan harus istirahat sekitar 2 minggu, sehingga diragukan bisa main di kedua pertandingan kontra Eintracht.
Lantaran Depay absen, Gavi kemungkinan akan bermain lebih maju dalam skema 4-3-3 bersama Pierre-Emerick Aubameyang dan Adama Traore untuk mengurangi beban Ousmane Dembele dan Ferran Torres.
Gelandang berusia 18 tahun ini memiliki gaya permainan yang sangat berapi-api. Itu mengapa, Gavi menjadi pemain Barca kedua yang paling banyak mendapat kartu musim ini (10 kartu kuning + 1 kartu merah).
Di peringkat teratas ada Pique. Bek Spanyol itu sudah mengoleksi 11 kartu kuning dan 1 kartu merah.
Sementara itu, jumlah kartu kuning yang diterima Busquets dan Alba masing-masing adalah 9 dan 8.
Berita Barcelona lainnya:
Prediksi Eintracht Frankfurt vs Barcelona: Ujian Konsistensi Blaugrana
Diam-Diam Barcelona Tunggu Keputusan Robert Lewandowski