SKOR.id – Pelatih PSIM Yogyakarta, Seto Nurdiyantoro, memberi pesan kepada para pemainnya untuk tampil lepas dalam laga melawan Adhyaksa FC.
PSIM Yogyakarta akan mengawali perjalanan di Liga 2 2024-2025 dengan menjamu Adhyaksa FC. Laga kedua tim akan digelar di Stadion Mandala Krida, Yogyakarta, Minggu (15/9/2024).
Seperti diketahui, pada pekan pertama PSIM Yogyakarta mendapatkan jatah libur. Ini menjadi pertandingan pertama yang akan dilakoni tim asuhan Seto Nurdiyantoro.
Tentunya, ini pertandingan yang tidak mudah untuk PSIM. Apalagi lawan yang mereka hadapi adalah tim pemuncak klasemen sementara Grup 2.
Adhyaksa FC pada pertandingan pekan pertama sukses menekuk Persikas Subang dengan skor telak 5-0, di Stadion Sriwedari, Solo, 7 September 2024.
Seto Nurdiyantoro ingin para pemain tampil lepas tanpa terbebani apapun. Sejatinya memang laga perdana akan berjalan cukup sulit.
“Kami tetap ingin pemain tampil lepas, apa yang kami mau secara taktik dan strategi bisa tercapai,” kata Seto Nurdiyantoro.
Menurut Seto, Adhyaksa FC memiliki modal yang bagus untuk menghadapi skuad Laskar Mataram. Kemenangan di partai perdana, membuat tim lawan lebih siap.
"Secara psikis mereka lebih siap, secara mental mereka akan bermain lebih lepas, sementara di pertandingan awal perlu adaptasi dan kami persiapkan untuk antisipasi mereka," tutur mantan pelatih PSS Sleman itu.
"Tapi yang terpenting pemain bisa tampil lepas dan tampil penuh semangat, istilahnya nggetih," ucap Seto.
Lebih lanjut, PSIM terancam tidak bisa diperkuat bek asing mereka, Yusaku Yamadera.
Pemain bertahan asal Jepang itu masih dalam pemulihan usai terserang demam. Menurut Seto, tim pelatih saat ini terus memantau kondisi Yusaku Yamadera.
“Kami lihat dua hari ke depan, semoga bisa (bermain). Dia demam tapi sudah mulai membaik,” ucap Seto.
“(Pemain) lainnya sampai saat ini aman, semoga sampai hari pertandingan nanti,” jelasnya.
Sementara itu, Stadion Mandala Krida diyakini akan dipenuhi para suporter PSIM.
Sebab, dari info yang beredar, panitia penyelenggara (Panpel) PSIM mempersiapkan 10 ribu tiket untuk pertandingan menjamu Adhyaksa FC.