SKOR.id - Sabtu (13/7/2024) atau satu hari sebelum final Euro 2024 menjadi hari istimewa bagi bintang muda Timnas Spanyol, Lamine Yamal. Hari ini, Lamine Yamal berulang tahun, bintang muda La Furia Roja itu genap berusia 17 tahun.
Yang juga membuat hari itu semakin istimewa, Lamine Yamal juga merayakan dengan sahabatnya, Nico Williams, yang sehari sebelumnya atau Jumat (12/7/2024) juga berulang tahun, genap berusia 22 tahun.
Bukan rahasia lagi kalau kedua pemain muda ini merupakan dua sohib kental. Keduanya bermain tiktok, memiliki selera yang sama dalam musik, dan tentu memiliki keinginan yang sama tentang masa depan masing-masing di sepak bola.
Pada hari ini, keduanya sama-sama meniup lilin ulang tahun dan mengucapkan harapan dari hari spesial ini. Momen itu terjadi di Der Oschberghof, base camp Timnas Spanyol di Jerman selama Euro 2024 ini berlangsung.
Bagi keduanya, tidak ada kado yang lebih indah di usianya yang masih sangat belia, khususnya Lamine Yamal yang baru 17 tahun, yaitu juara Euro 2024.
"Jika kami memenangkan final, saya tidak akan meminta hadiah lagi kepada ibu saya," kata Lamine Yamal, tersenyum. "Karena kami di sini bukan hanya sekadar jalan-jalan," katanya lagi tertawa lebar.
Spanyol akan menghadapi Inggris dalam final Euro 2024 pada Minggu (14/7/2024) atau Senin pukul 02.00 WIB.
Lamine Yamal memang salah satu prodigy (keajaiban) di sepak bola belakangan ini. Dengan kostum Spanyol, dia bukan lagi menjadi hanya milik Barcelona melainkan menjadi harapan bagi publik sepak bola Spanyol.
Lamine Yamal lahir di Esplugues de llobregat (Barcelona), Spanyol, pada 13 Juli 2007 silam. Mengawali karier di C.F La Torreta, dia mulai masuk akademi sepak bola Barcelona (La Masia) pada 2014.
Talenta yang dimilikinya, termasuk soal dribbling, membuatnya disamakan dengan bintang Blaugrana, Lionel Messi. Dan, Lamine Yamal memang menjadikan Lionel Messi sebagai idola dan rujukannya dalam karier.
Pada Euro 2024 ini, Lamine Yamal mencetak satu gol, tepatnya ketika membuat kedudukan imbang 1-1 dalam laga yang berakhir 2-1 untuk kemenangan La Roja.
Kini, dengan usia 17 tahun, Lamine Yamal telah menjadi pria dewasa. Lamine Yamal adalah contoh lain bagi para generasi muda tentang menjadi bintang di usia yang masih belasan tahun, yang tampil di panggung sebesar Euro 2024.