- Jr.NBA akhirnya kembali mengadakan kegiatan secara offline.
- Mereka hanya mengadakan kegiatan daring selama tiga tahun terakhir karena pandemi Covid-19.
- Biasanya, Jr. NBA selalu mendatangkan bintang atau legenda NBA ke Indonesia.
SKOR.id - Jr. NBA Indonesia akhirnya kembali mengadakan kegiatan secara offline setelah vakum hampir tiga tahun akibat pandemi Covid-19.
Sebelum virus corona jenis baru melanda, Jr. NBA sangat rutin mengadakan pelatihan-pelatihan tatap muka bersama anak sekolah yang ada di Indonesia.
Bahkan, setiap tahunnya, mereka rutin mendatangkan legenda atau pemain NBA ke Indonesia untuk memberikan pelatihan.
Yang terakhir adalah eks pemain Golden State Warriors, Jason Richardson, yang berkunjung pada Maret 2019.
Jr. NBA juga pernah mengundang Jaylen Brown pada 2018. Saat datang ke Indonesia, ia masih berstatus pemain muda berbakat dan kini sudah menjelma jadi seorang bintang.
Terbaru, Jaylen Brown menjadi bagian penting dalam keberhasilan Boston Celtics menembus NBA Finals 2022.
View this post on Instagram
Setelah lama hiatus, Jr. NBA Indonesia kembali mengundang anak-anak Indonesia untuk berlatih bersama di GOR Bulungan, Jakarta, Selasa (31/5/2022).
Namun yang utama, acara hari ini sebenarnya ditujukan untuk guru-guru olahraga di madrasah-madrasah Indonesia.
Ini merupakan bagian dari kerja sama antara Jr. NBA dan Kementerian Agama RI yang sudah dijalin sejak April 2021.
Pelatih Jr. NBA, Carlos Barroca, mengatakan bahwa guru-guru madrasah perlu dibekali pengetahuan melatih basket.
Ini tentu bertujuan agar siswa-siswa Indonesia bisa belajar dan memahami permainan basket dengan cepat.
"Guru olahraga adalah orang yang mendidik para siswa. Dengan pengetahuan cara melatih basket yang cukup, diharapkan para siswa lebih cepat dalam belajar basket," katanya.
Carlos Barroca pun mengaku sangat senang bisa kembali memberikan materi kepelatihan di Indonesia.
"Saya selalu rindu saat-saat bertemu anak-anak Indonesia. Warga-warga di sini selalu membuat kangen,"
"Kembali ke Indonesia seperti kembali ke rumah sendiri," Carlos Barroca mengungkapkan.
Berita Basket Lainnya:
Jadwal NBA Finals 2022: Golden State Warriors vs Boston Celtics