SKOR.id - Penggawa Ajax Amsterdam, Davy Klaassen, mengalami cedera kepala gegara dilempar benda dari tribun penonton. Insiden ini membuat pertandingan semifinal Piala Liga Belanda melawan Feyenoord Rotterdam tertunda selama hampir setengah jam.
Ajax menghadapi rival avadi mereka di babak semifinal KNVB Beker, Kamis (8/3/2023) dini hari WIB. Sengitnya pertandingan yang digelar Stadion De Kuip bahkan sudah terasa sebelum kick-off.
Insiden pelemparan benda oleh suporter ini terjadi tak lama setelah Davy Klaassen mencetak gol untuk mengembalikan keunggulan Ajax menjadi 2-1. Tak lama setelah itu, sebuah objek dilempar ke lapangan dari tribun penonton, mengenai kepala Davy Klaassen hingga berdarah.
Wasit kemudian memutuskan menghentikan pertandingan sementara. Para pemain Ajax berjalan meninggalkan lapangan menuju ruang ganti, yang diikuti deretan pemain dan staf dari kubu Feyenoord.
Asisten pelatih Feyenoord, John de Wolf, tak lama kemudian kembali ke lapangan berusaha menenangkan suporter tuan rumah supaya pertandingan bisa dilanjutkan. Menggunakan pengeras suara, dia meminta fans Feyenoord untuk “menggunakan akal sehat” dan “memastikan tidak ada benda lain yang dilempar ke lapangan lagi”.
Pemain Tim Nasional Belanda, Klaassen, harus ditarik keluar lapangan sesaat setelah laga dilanjutkan. Dia memberikan isyarat kepada tim medis merasakan pusing setelah kejadian tersebut.
Menurut kabar yang beredar, polisi setempat berhasil menangkap pria berusia 32 tahun tersebut dan insiden di De Kuip langsung diinvestigasi.
Laga semifinal Piala Liga Belanda ini sebelumnya mengalami penundaan sepak mula selama lima menit karena banyaknya asap dari kembang api yang dinyalakan para penggemar Feyenoord. Laga sempat ditunda selama 21 detik setelah kick-off menunggu asap tebal menghilang.
Ajax berhak lolos ke babak final setelah meraih kemenangan 2-1. Sebelum Davy Klaassen mencetak gol, tim tamu memimpin lebih dulu melalui Dusan Tadic di menit ke-14. Santiago Gimenez membuat kedudukan imbang 1-1 berkat golnya di pengujung babak pertama.
Tim asuhan John Heitinga ini akan menghadapi PSV Eindhoven di partai final Piala Liga Belanda. PSV sebelumnya mengugurkan Spakenburg dengan skor 2-1 di empat besar.