- Masa depan Kylian Mbappe belum juga jelas karena sang pemain belum teken perpanjangan kontrak.
- Banyak klub papan atas Eropa yang bersiap untuk memboyong sang pemain.
- Namun Kylian Mbappe dikabarkan lebih tertarik dengan Manchester United.
SKOR.id - Kylian Mbappe dikabarkan lebih memilih bergabung dengan Manchester United ketimbang Real Madrid, Liverpool, dan Barcelona.
Dilansir dari Caught Offside, itulah yang disampaikan oleh seorang jurnalis sepak bola asal Inggris, Duncan Castles.
“Mbappe telah memberi tahu Paris Saint-Germain bahwa niatnya adalah pergi pada musim panas mendatang, ketika kontraknya masih tersisa satu tahun, bahwa dia tidak ingin bertahan lama di Paris," katanya.
“Klub-klub yang sangat dia minati; Real Madrid dan Barcelona - keduanya dengan kesulitan keuangan, Liverpool dan juga dia mengatakan kepada teman-teman bahwa dia menyukai Manchester United," tambah Castles.
Ya, sudah sejak beberapa bulan belakangan ini, Kylian Mbappe dikait-kaitkan dengan pintu keluar Paris Saint-Germain.
Winger berkebangsaan Prancis itu mengaku ingin mencari pengalaman baru di tempat lain.
Performa apik yang dipertontonkan Mbappe untuk Paris Saint-Germain, membuatnya diidam-idamkan sejumlah klub besar Eropa.
Namun dari sekian banyak klub yang bersaing memerebutkan sang pemain, mantan penyerang AS Monaco itu lebih kesengsem dengan Manchester United.
Kini, masa depan sang pemain tergantung pada keseriusan Setan Merah. Jika Man United serius memboyong Mbappe, mereka harus mengeluarkan setidaknya 180 juta euro atau sekitar Rp3,08 triliun.
Menurut Duncan Castles, Manchester United berpeluang besar mendapatkan tanda tangan sang pemain menyusul stabilnya keuangan klub.
“Sekarang, bisakah itu dilakukan musim panas ini? Nah, Manchester United, saya pikir memiliki kemampuan finansial untuk melakukannya kapan saja jika mereka mau," ujar Duncan Castles.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Paris Saint-Germain Lainnya:
UEFA Turun Tangan Terkait Dugaan Rasialis di Laga PSG vs Basaksehir
Sebastian Coltescu, Wasit PSG vs Basaksehir Terduga Pemicu Ujaran Rasialis