- Barcelona akan melawan Levante pada laga lanjutan Liga Spanyol, Senin (14/12/2020) pukul 02.45 WIB.
- Di atas kertas Barca cukup diunggulkan bisa menaklukan tamunya.
- Namun penampilan konsisten Levante belakangan ini bisa membuat misi Barcelona merengkuh tiga poin di kandang sendiri lenyap.
SKOR.id - Barcelona akan menjamu Levante pada laga lanjutan Liga Spanyol, Senin (14/12/2020) pukul 02.45 WIB.
Di atas kertas Barca diunggulkan pada laga tersebut. Selain posisi Lionel Messi dan kawan-kawan di daftar klasemen lebih baik, mereka juga akan bermain di kandang sendiri.
Barcelona kini berada di posisi 10 klasemen sementara dengan 14 poin. Mereka beda 12 poin dari Atletico Madrid yang kukuh di puncak klasemen.
Sementara Levante jauh lebih buruk. Saat ini, skuad racikan Paco Lopez tersebut berada di urutan 18 dengan koleksi 11 poin.
Beruntungnya, Roger Marti dan kawan-kawan hanya punya selisih tiga poin saja dari pasukan Ronald Koeman tersebut.
Jika mereka berhasil menang, maka posisi klub asal Valencia tersebut bisa terangkat dan lolos dari zona degradasi, setidaknya untuk sementara waktu.
Levante juga membawa modal yang baik sebelum lawatannya ke Camp Nou. Pada laga sebelumnya mereka menang 3-0 atas Getafe.
Statistik membuktikan, klub berjuluk Granotas itu tak bisa dianggap remeh. Dari enam laga terakhir mereka belum terkalahkan.
Sebelum menumpas Getafe dengan skor telak, Levante menahan imbang Celta Vigo, Granada, Alaves, Elche, dan Valladolid dengan skor serupa 1-1.
Jika Frenkie de Jong tak fokus pada laga ini, ada kemungkinan jika Levante akan membawa pulang satu poin dari kandang Barcelona.
Laga yang mempertemukan Barcelona vs Levante bisa disaksikan langsung melalui link di bawah ini.
Link Live streaming Barcelona vs Levante di Liga Spanyol
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Liga Spanyol Lainnya:
Diet Super Cepat Diego Maradona Demi Lawan Real Madrid: Turun 8kg Seminggu!
Pembaruan Kontrak Mentok, Sergio Ramos Bersiap Tinggalkan Real Madrid