- Kontingen Indonesia dilepas Presiden Jokowi besok.
- Pelepasan kontingen dilakukan di Istana Bogor.
- Indonesia mengirimkan 499 atlet ke SEA Games 2021 Hanoi.
SKOR.id - Setelah dikukuhkan Komite Olimpiade Indonesia (NOC Indonesia), Minggu (8/5/2022), kontingen Merah-Putih untuk SEA Games 2021 Hanoi akan segera dilepas oleh Presiden Joko Widodo.
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali mengatakan, kontingen dilepas di Istana Bogor pada Pukul 09.00 WIB Pagi, Senin (9/5/2022).
Sebagai catatan, ada 499 atlet dari 31 cabang olahraga yang akan membela Indonesia di pesta olahraga Asia Tenggara, 12-23 Mei 2022 nanti.
"Setelah dikukuhkan hari ini, kontingen akan dilepas oleh Presiden Joko Widodo di Istana Bogor besok," kata Zainudin Amali
"Kami tentu berharap, atlet tampil penuh semangat di SEA Games 2021 kali ini," ucap Zainudin menambahkan.
Biasanya, pelepasan atlet ke multievet dilakukan di Istana Negara, Jl. Merdeka Barat, Jakarta.
Namun sejak Olimpiade 2020 Tokyo yang digelar pada 2021, Presiden Joko Widodo melepas atlet di Istana Bogor.
Pada SEA Games 2021 Hanoi, Indonesia berkekuatan 499 atlet dari 31 atlet. Mereka ditargetkan setidaknya mampu menembus posisi empat besar perolehan medali.
Berita Olahraga Lainnya:
Kalahkan Novak Djokovic di Semifinal Madrid Open 2022, Carlos Alcaraz Catat Milestone
Thomas Cup 2022: Memori Lawan Jonatan Christie Masih Hantui Anders Antonsen
Hasil UFC 274: Charles Oliveira Menang Fantastis, Rose Namajunas Kehilangan Gelar