- Agen Jorginho, Joao Santos, kembali berbicara soal potensi kepindahan ke Serie A.
- Santos juga berkomentar soal minat dari Juventus terhadap kliennya.
- Kontrak Jorginho bersama Chelsea habis tahun depan.
SKOR.id - Agen Jorginho kembali menegaskan bahwa kliennya ingin kembali ke Serie A (Liga Italia).
Agen Jorginho, Joao Santos, berkomentar bahwa kembalinya Serie A sangat disambut baik setelah pengalamannya bersama Hellas Verona dan SSC Napoli.
Dia berbicara dengan Qui Studio a Voi Stadio kemarin (24/3/2022) dan sekali lagi tidak menutup kemungkinan untuk kembali ke Italia musim panas ini.
"Filosofi Chelsea adalah melakukan pembaruan kontrak di menit-menit terakhir," tutur Joao Santos.
"Prioritasnya adalah memperbarui kontrak dengan The Blues, jika tidak dia akan kembali ke Serie A."
“Keinginan untuk kembali dan bermain di Italia selalu ada.”
Joao Santos ditanya secara khusus apakah ada kemungkinan kepindahan ke Juventus FC.
"Mereka akan dipertimbangkan."
Kontrak Jorginho saat ini di Stamford Bridge berlangsung hingga Juni 2023.
Musim ini ia telah mengakumulasikan 38 penampilan di semua kompetisi serta mencetak sembilan gol dan menyumbang tiga assist.
Sama seperti Juventus, AC Milan juga dikaitkan dengan potensi transfer untuk gelandang kelahiran Brasil berusia 30 tahun itu.
Dia bergabung dengan Chelsea dari Napoli dengan nilai transfer sebesar 57 juta euro (sekitar Rp899 miliar) plus bonus pada musim panas 2018.
Ag. Jorginho: "Se non rinnova col Chelsea priorità alla A. Juve? Sarebbe considerata" https://t.co/5PkTqs0WHz— TUTTOmercatoWEB (@TuttoMercatoWeb) March 24, 2022
Baca Juga Berita Liga Italia Lainnya
Agen: Jorginho Dambakan Kembali ke Serie A
Kesepakatan Personal Tercapai, AC Milan Hampir Pasti Dapatkan Divock Origi