- Real Madrid hanya membutuhkan satu kemenangan untuk menjadi juara Liga Spanyol.
- Real Madrid unggul empat poin dari pesaingnya, Barcelona.
- Liga Spanyol tinggal menyisakan dua pekan mendatang.
SKOR.id - Real Madrid membungkus kemenangan 2-1 atas Granada pada lanjutan pekan ke-36 Liga Spanyol 2019-2020.
Kemenangan Real Madrid diraih saat bertandang ke markas tuan rumah, di Stadion Nuevo Los Carmenes, Granada, Senin (13/7/2020) waktu setempat.
Hasil tersebut sangat penting bagi Los Blancos dalam upaya meraih gelar Liga Spanyol pada musim ini.
Real Madrid hanya membutuhkan satu kemenangan atau minimal dua poin pada dua laga tersisa Liga Spanyol.
Saat ini, Real Madrid masih menjadi pemuncak klasemen Liga Spanyol dengan koleksi 83 poin.
Pasukan Zinedine Zidane itu unggul empat poin dari sang juara bertahan, Barcelona, yang berada di urutan kedua.
Dengan keunggulan rekor pertemuan atas Barcelona pada musim ini, Real Madrid tetap menjadi juara andai terjadi poin sama pada akhir musim.
Pada dua pertandingan tersisa, Real Madrid akan berhadapan dengan Villarreal di Stadion Alfredo Di Stefano, Madrid, 16 Juli 2020, dan Leganes di Stadion Municipal de Butarque, Leganes, 19 Juli 2020.
Bila melihat tren, Real Madrid berpeluang besar menjadi juara Liga Spanyol.
Sejak Liga Spanyol bergulir kembali, Real Madrid menjadi satu-satunya tim yang mampu menyapur bersih kemenangan, yakni sembilan kali.
Berikut ini adalah klasemen sementara Liga Spanyol hingga pekan ke-36:
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Selangkah Lagi Menuju Gelar Juarahttps://t.co/eqx2FNlLGQ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 13, 2020
Baca Juga:
CAS Bebaskan Manchester City, Presiden Liga Spanyol Kesal
Andai Jadi Eksekutor Utama Penalti, Karim Benzema Pimpin Top Skor Liga Spanyol