- Real Madrid bisa memastikan gelar juara Liga Spanyol bila menang atas Villarreal, Kamis (16/7/2020).
- Namun, prospek tersebut justru menghadirkan kekhawatiran bagi klub dan pemerintah kota Madrid.
- Mereka tak ingin para suporter berkumpul dan berpesta di tengah pandemi virus corona.
SKOR.id - Real Madrid berpeluang memastikan gelar juara Liga Spanyol pekan ini. Namun, hal tersebut justru membuat petinggi klub jadi was-was.
Hanya butuh satu kemenangan lagi, atau minimal dua poin, bagi Real Madrid untuk merebut mahkota Liga Spanyol dari genggaman Barcelona.
Hal tersebut bisa tercapai ketika tim asuhan Zinedine Zidane menjamu Villarreal pada Kamis (16/7/2020) besok.
Akan tetapi, prospek tersebut malah menghadirkan kekhawatiran bagi klub berjuluk Los Blancos itu dan otoritas Kota Madrid.
Mereka tak ingin ada keramaian di tengah pandemi virus corona, mengingat para fans pasti berniat merayakan titel La Liga pertama Real Madrid dalam tiga tahun.
Biasanya, ribuan suporter akan berkumpul di Air Mancur Cibeles untuk berpesta, seperti yang terjadi pada musim 2016-2017.
Namun kali ini, dengan adanya risiko kesehatan yang bakal muncul, klub dan pemerintah setempat mengimbau agar para fans tetap berada di rumah.
Jika ingin merayakan keberhasilan Real Madrid juara Liga Spanyol, lebih baik diadakan dalam kelompok kecil.
Untuk mengobati kekecewaan, pesta mungkin akan diselenggarakan di Santiago Bernabeu ketika situasinya memungkinkan nantinya.
"Dimohon untuk tidak berkumpul dan melakukan perayaan di Cibeles," kata Walikota Madrid, Luis Martinez Almeida.
"Agar lebih aman, cukup mengibarkan bendera Real Madrid di balkon rumah masing-masing.
Pemerintah tak mau mengulangi kejadian seperti di Cadiz, ketika para suporter tumpah-ruah merayakan keberhasilan klub gurem itu promosi ke La Liga, beberapa waktu lalu.
"Kami melihat banyak foto beredar tentang perayaan tersebut, dan itu sangat mengkhawatirkan," ujar Menteri Kesehatan Spanyol, Salvador Illa.
"Tak ada yang melarang bersenang-senang dalam situasi ini, tapi jangan meremehkan virus corona. Kita harus tetap patuhi protokol."
Real Madrid saat ini kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol, unggul empat poin dari rival, Barcelona, dengan dua pertandingan tersisa.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Barcelona Pamer Jersey Baru: Ada yang Aneh di Video Iklannyahttps://t.co/ZVsxbjvcor— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 14, 2020
Berita Real Madrid Lainnya:
Sergio Ramos: Semoga Real Madrid Rayakan Gelar Pekan Ini
Zinedine Zidane Merendah meski Bawa Real Madrid Menang 9 Kali Beruntun