- Chelsea berhasil meraih kemenangan pada pekan pertama Liga Inggris 2020-2021.
- Tiga poin membawa Chelsea menuju peringkat ketiga di klasemen sementara.
- The Blues menempel ketat Leicester City dan Arsenal yang lebih baik secara selisih gol.
SKOR.id - Langkah Chelsea mulus pada pekan pertama Liga Inggris 2020-2021. Menghadapi Brighton & Hove Albion, The Blues meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 3-1.
Gol Jorginho (menit ke-23) lewat eksekusi penalti serta dari Reece James (56') dan Kurt Zouma (66') mengunci kemenangan Chelsea.
Tuan rumah hanya bisa memperkecil ketertinggalan lewat gol Leandro Trossard (54').
Kemenangan ini membawa Chelsea ke peringkat ketiga klasemen sementara, menempel ketat Leicester City dan Arsenal.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Werner dan Havertz Debut, Chelsea Raih Kemenangan Perdana
Begitupun dengan Wolverhampton yang memulai sepak mula dua jam lebih awal dari laga Brighton vs Chelsea. Wolves berhasil menang 2-0 di kandang Sheffield United.
Menghadapi Sheffield, Wolves menang dengan skor meyakinkan 2-0. Raul Jimenez dan Romain Saiss menjadi dua nama yang tercatat di papan skor.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Wolverhampton Wanderers Kalahkan Sheffield United
Dengan kemenangan Wolves dan Chelsea, pekan pertama Liga Inggris kini sudah melangsungkan semua pertandingannya.
Klasemen Liga Inggris 2020-2021 pada pekan pertama
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
7 Transfer Lini Pertahanan Terbaik Sepanjang 2000-2020https://t.co/YGg8D5cQqP— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 2, 2020