- Chelsea berhasil menang saat melawat ke markas Brighton and Hove Albion.
- Laga ini jadi laga debut bagi dua pemain anyar Chelsea, Timo Werner dan Kai Havertz.
- Keduanya belum menyumbang gol untuk Chelsea.
SKOR.id - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengaku puas dengan penampilan debut Kai Havertz dan Timo Werner.
Chelsea menang 3-1 saat melawat ke markas Brighton and Hove Albion pada pekan pertama Liga Inggris, Senin (14/9/2020).
Laga ini juga menjadi debut bagi dua pemain baru The Blues, Kai Havertz dan Timo Werner.
Usai laga, pelatih Chelsea, Frank Lampard, memberikan penilaiannya soal penampilan dua pemain anyar tersebut.
Timo Werner memimpin lini depan dan sempat dijatuhkan di kotak penalti, hal yang membawa Chelsea unggul lewat tendangan 12 pas Jorginho.
"Saya suka bagaimana Werner muncul di berbagai area lapangan. Dia bukan penyerang yang selalu ada di sebelah bek, kadang ia turun ke belakang juga," ujar Lampard usai laga.
"Kita juga melihat sedikit kecepatan yang membuatnya mendapat penalti. Saya rasa bolanya sedikit kejauhan, tetapi ia bisa menggapainya. Dia punya rasa lapar soal mencetak gol dan tak punya kompromi di lini depan. Kita melihat banyak hal yang akan dibawa Werner dari penampilan malam ini."
Selain Werner, pujian juga mampir untuk gelandang serang Chelsea, Kai Havertz.
Tak seperti Werner yang bermain 90 menit, Havertz harus ditarik keluar dan digantikan Callum Hudson-Odoi pada menit ke-80.
"Saya menyukainya. Ada momen ia menunjukkan kualitas dan ketenangan. Banyak beban di pundaknya soal harga, juga fakta bahwa ia masih muda dan datang dari liga lain," kata Lampard.
"Kita melihat sedikit kualitas dan bagaimana ia menerima bola. Havertz juga berlari mundur ke belakang untuk membuat intersep setelah kehilangan bola, ia menunjukkan karakter dan kualitasnya."
Masih berusia 21 tahun, Lampard mengatakan bahwa Havertz talenta muda yang akan terus berkembang ke depannya.
Laga selanjutnya, Chelsea akan menjamu juara bertahan, Liverpool, di Stamford Bridge, Minggu (20/9/2020).
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kisah Rintangan Terberat Kai Havertz: Kaki Panjang dan Ujian Sekolahhttps://t.co/x0Bv1ecsEY— SKOR Indonesia (@skorindonesia) September 5, 2020
Berita Chelsea Lainnya:
Chelsea Kumpulkan 2.000 Poin di Liga Inggris, Terbanyak Ketiga
Hasil Liga Inggris: Werner dan Havertz Debut, Chelsea Raih Kemenangan Perdana