- Dani Alves berpisah dengan Barcelona untuk kedua kalinya.
- Dia sempat kembali ke Camp Nou pada bursa transfer musim dingin 2022.
- Di periode keduanya ini, Alves memainkan 17 pertandingan namun tak ada gelar yang diraih.
SKOR.id - Kisah Dani Alves di Barcelona telah berakhir untuk kedua kalinya setelah klub Catalan tersebut memutuskan tidak melanjutkan kerja sama, sebagaimana dilaporkan Sport dan Marca.
Dani Alves sendiri saat ini tengah menjalani liburan setelah menuntaskan tugas internasionalnya bersama timnas Brasil. Namun kini dia harus mulai mencari tim baru untuk dijadikan pelabuhan di musim berikutnya.
Mantan pemain Sevilla ini kembali ke Barcelona pada akhir tahun lalu dengan kontrak jangka pendek demi membantu tim yang tengah dalam situasi sulit serta mendapat kesempatan menit bermain lebih besar menjelang Piala Dunia 2022 di Qatar.
Karena itulah dia berharap bisa melanjutkan kerja sama dengan Blaugrana setidaknya hingga beberapa bulan depan.
Namun, meski ia telah mempublikasikan keinginan bertahan di Camp Nou, Barcelona tidak menganggap ini sebagai gagasan bagus.
Dani Alves memainkan 17 pertandingan dan 16 di antaranya sebagai starter pada periode keduanya di Barcelona, di mana dia tidak masuk dalam skuad Barcelona untuk Liga Europa.
View this post on Instagram
“Sekarang waktunya telah tiba untuk perpisahan kita. Delapan tahun didedikasikan untuk klub, warna-warna itu, dan rumah itu. Tapi seperti segala sesuatu dalam hidup, tahun-tahun berlalu, jalannya berbeda dan cerita-cerita itu ditulis untuk beberapa waktu di tempat yang berbeda, dan begitulah adanya,” tulis Alves di instagram @danialves.
Kembalinya Dani Alves ke Barcelona pada bursa transfer musim dingin semata-mata bukan karena alasan olahraga. Klub saat itu menginginkan pemain Brasil tersebut menjadi mentor para pemain muda dan membantu memperbaiki situasi ruang ganti.
Tapi kini Barcelona ini mencari bek kanan anyar di bursa musim panas, dengan Cesar Azpilicueta menjadi target mereka, sementara klub juga mempertimbangkan pembaruan kontrak Sergi Roberto.
Dani alves pertama kali membela Barcelona pada 2008, ketika dia menjadi salah satu pembelian pertama musim debut Pep Guardiola di Camp Nou.
Selama delapan tahun mengabdi dia berhasil mempersembahkan 23 gelar mayor untuk Blaugrana, tiga di antaranya dari Liga Champions.
Dia kemudian hengkang pada 2016 dan bergabung dengan Juventus. Namun, karier Alves di Italia tak bertahan lama karena selang setahun kemudian memutuskan berlabuh di Paris Saint-Germain. Lalu pada 2019 Dani Alves membela Sao Paulo, sebelum akhirnya kembali ke pangkuan Barcelona tiga tahun kemudian.
Berita Barcelona Lainnya
Uang PSG dan Man United Tak Laku, Robert Lewandowski Pilih Barcelona meski Digaji Kecil
Gagal Cuan Maksimal, Barcelona Pernah Tolak Darwin Nunez Pas Harganya Murah