- Kiper Barito Putera, Muhammad Riyandi, bertekad untuk merebut satu tempat di timnas U-23 Indonesia.
- Muhammad Riyandi siap untuk mengeluarkan seluruh kemampuannya agar lolos seleksi timnas U-23 Indonesia.
- Pada edisi SEA Games 2019, Muhammad Riyandi berhasil membantu timnas U-23 Indonesia meraih medali perak.
SKOR.id – Penjaga gawang Barito Putera, Muhammad Riyandi, merasa bersyukur bisa mendapat panggilan timnas U-23 Indonesia.
Riyandi saat ini tengah menjalani pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia yang disiapkan untuk ajang SEA Games 2021.
Dalam TC kali ini, Riyandi tak mau menyia-nyiakan kesempatan berlatih bersama timnas U-23 Indonesia.
Kiper berusia 20 tahun itu bertekad untuk mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya selama pemusatan latihan.
Hal itu dia lakukan agar bisa kembali lolos seleksi dan menjadi bagian dari skuad timnas U-23 di ajang SEA Games 2021.
Apalagi, sebelumnya Riyandi juga sempat lolos timnas U-23 Indonesia yang sukses meraih medali perak pada SEA Games 2019.
"Target saya yang pertama tentu masuk ke dalam skuad utama," kata Riyandi, dikutip dari laman resmi klub, Jumat (25/12/2020).
"Setelah itu baru saya menargetkan untuk menjadi pemain inti, yang penting masuk skuad utama dahulu," ia menambahkan.
Dalam kesempatan kali ini, pelatih Shin Tae-yong memanggil 36 pemain untuk mengikuti TC timnas U-23.
TC timnas U-23 Indonesia ini sudah dimulai sejak Senin (21/12/2020), dan akan berakhir pada 31 Desember mendatang.
Sebagian besar nama yang dipanggil merupakan nama pemain yang pernah membela timnas U-23 pada SEA Games 2019 lalu di Filipina.
Beberapa pemain senior juga dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti TC skuad Garuda Muda, julukan timnas U-23.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Timnas U-23 Indonesia lainnya:
Usai TC Timnas U-23 Indonesia Syahrian Abimanyu Berangkat ke Malaysia
Sumardji Ingatkan Empat Pemainnya Jaga Nama Baik Bhayangkara FC di Timnas U-23 Indonesia