- Timnas U-23 Indonesia menggelar pemusatan latihan pada Desember 2020.
- Gelandang Bali United, Sidik Saimima menceritakan kesan dilatih oleh Shin Tae-yong di pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia.
- Menurut Sidik Saimima, Shin Tae-yong adalah pelatih yang mengedepankan kedisiplinan.
SKOR.id - Gelandang Bali United, Sidik Saimima menaruh kesan setelah dilatih oleh Shin Tae-yong.
Sidik Saimima merupakan salah satu pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan timnas U-23 Indonesia pada akhir Desember tahun lalu.
Timnas U-23 Indonesia menggelar pemusatan latihan di Jakarta, mulai 20 sampai 31 Desember 2020.
Menurut Sidik Saimima, pelatih kepala timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong selalu menekankan kedisiplinan.
Sidik Saimima mengaku sangat menikmati program latihan dari pelatih asal Korea Selatan itu.
"Coach Shin sangat disiplin mulai dari makan, minum, sampai waktu latihan dan waktu istirahat," kata Saimima kepada awak media.
"Beliau juga paling menekankan soal mental dan fisik pemain. Latihannya enak," Saimima menambahkan.
Mantan pemain PSS Sleman itu mejelaskan perbedaan dilatih oleh Shin Tae-yong dengan pelatih lain.
"Kalau saya lihat sih pelatih dari Korea termasuk keras dan disiplinnya kuat sekali," tutur Saimima.
"Tetapi sebenarnya, itu tidak jauh beda sama pelatih-pelatih Indonesia yang kita punya."
"Mungkin bedanya, dari cara melatihnya saja. Pelatih Indonesia juga banyak yang bagus," ucap Sidik Saimima menjelaskan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia
Prediksi AC Milan vs Torino: Misi Balas Dendam Si Banteng https://t.co/cPSeFz6qQI— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 12, 2021
Baca Berita Shin Tae-yong Lainnya:
Wawancara Eksklusif Selamet Riadi: Shin Tae-yong Bisa Hidupkan Fighting Spirit Timnas Indonesia
Braif Fatari Selalu Ingat Pesan Penting yang Sering Diberikan Shin Tae-yong