- Pemain Persija, Marc Klok, punya cara tambahan agar terhindar dari virus corona.
- Marc Klok memperhatikan detail asupan yang diterima tubuh agar badannya bugar dan meminimalisir kemungkinan terpapar virus corona.
- Dengan cara itu, Marc Klok juga selalu siap setiap saat untuk kembali berlaga dengan harapan merayakan kemenangan.
SKOR.id - Tak hanya melakukan pembatasan sosial dan memakai masker, pemain Persija Jakarta, Marc Klok, punya cara tambahan agar terhindar dari virus corona.
Pada kondisi rawan terpapar virus corona seperti di Indonesia saat ini memang membuat setiap individu harus pintar-pintar menjaga diri.
Tanpa terkecuali bagi pesepak bola seperti Marc Klok, yang harus tetap aktif berlatih demi menjaga kondisi fisik tetap bugar meski tidak ada pertandingan.
Baca Juga: Borneo FC Rugi Moril dan Materil akibat Virus Corona
Gelandang yang baru didatangkan Persija dari PSM Makassar itu pun memiliki kiat-kiat tersendiri agar dirinya bisa terus sehat di tengah pandemi virus corona.
"Saya banyak melakukan latihan demi menjaga kesehatan dan fisik," kata Klok seperti yang dimuat dalam laman resmi Macan Kemayoran, julukan Persija.
"Saya juga berusaha menambah kebugaran yang akan membantu saya tetap aman dan mencegah terinfeksi corona," ia menambahkan, Selasa (14/4/2020).
Gelandang 26 tahun ini begitu memperhatikan hal detail mengenai asupan gizi yang diyakininya sebagai cara tambahan memperkuat daya tahan.
"Saya yakin ketika kamu berlatih dengan baik, makan dan minum yang sehat lalu kamu menjaga kebugaran, kecil kemungkinan kamu akan terinfeksi corona," kata Klok.
Sisi positif lain dari hal itu adalah membuatnya selalu dalam keadaan prima dan siap unjuk kebolehan saat Persija kembali melakoni pertandingan.
Baca Juga: Asisten Pelatih Timnas Indonesia Selalu Ingat Petuah Ratu Tisha
"Dengan ini semua, ketika keadaan normal saya kembali ke lapangan dengan seragam Persija saya akan selalu siap," ucap Klok
"Nantinya kami akan menikmati pertandingan dan tentunya merayakan dengan kemenangan," gelandang berdarah Belanda itu melanjutkan dengan antusias.