- Indonesia batal ikut Piala AFF U-23 2022 dan Ketua Umum PSSI memberikan kronologi atas keputusan itu.
- Timnas U-23 Indonesia seharusnya berangkat ke Kamboja pada Jumat (11/2/2022).
- Ada tujuh pemain positif dan lima di antaranya menjalani inkubasi efek paparan Covid-19 varian omicron.
SKOR.id - Kronologi keputusan pembatalan keikutsertaan Indonesia di Piala AFF U-23 2022 dibeberkan oleh Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan.
Jumat (11/2/2022) sore selepas Ketua Umum PSSI bertemu Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurachman, kronologi itu diungkapkannya.
"Tanggal 9 (Februari 2022), Shin Tae-yong menulis surat kepada saya. Dia meminta untuk saya mengambil keputusan dengan saran dia untuk membatalkan timnas U-23 berangkat ke Kamboja," ujar Iriawan.
"Semua itu dengan alasan banyak pemain yang terkena Covid-19. Selain itu, pemain yang dipanggil 32 hanya datang 21 orang," ucapnya menambahkan.
"Kemudian, latihan tidak maksimal, masih banyak pemain yang berada di klub. Shin Tae-yong sendiri juga dalam kondisi yang kurang fit kesehatannya."
Namun, Iriawan mengatakan dia tak langsung menerima permintaan Shin Tae-yong. Tetapi, PSSI melakukan tes PCR untuk pemain, pelatih, dan staf ofisial timnas U-23 Indonesia.
"Hanya saja sebelum tanggal 10 (Februari 2022), kami lakukan tes PCR ke semua dan didapat ada tambahan tujuh pemain yang terdampak Covid-19," ujarnya.
"Dapat dibayangkan dari 21 pemain lalu dikurangi tujuh, berarti sisanya hanya ada 14 pemain. Kemudian, kiper juga tinggal satu (Muhammad Riyandi)."
"Satu itupun baru keluar 10 hari dari zona Covid-19, jadi belum pernah latihan. kemudian, ada juga lima pemain cedera," kata Iriawan menjelaskan.
Atas pertimbangan itu, PSSI dikatakan Iriawan memutuskan untuk tidak mengirim timnas U-23 ke Piala AFF U-23 2022 di Kamboja.
"Kami khawatir jika tetap diberangkatkan yang ada sekarang, nanti di Kamboja takutnya belum tentu juga semua negatif dari Covid-19," kata Iriawan.
Lantas bagaimana dengan kondisi pemain timnas U-23 Indonesia sekarang?
"Para pemain masih berada di Hotel Sultan, kami akan lakukan percepatan untuk kesehatan mereka, kami lakukan isolasi, dan tim kedokteran mengawasi mereka," ucapnya.
"Doakan para pemain agar bisa cepat pulih," tutur Mochamad Iriawan.
Berita Timnas U-23 Indonesia Lainnya:
Timnas U-23 Indonesia Batal Tampil di Piala AFF U-23 2022
Efek Covid-19, Timnas U-23 Indonesia Bertolak ke Kamboja Pakai Pesawat Carter
Berangkat ke Kamboja via Jakarta, Timnas U-23 Indonesia Pindah Lokasi TC