- Jumping jack adalah gerakan olahraga sederhana yang dilakukan hanya dengan melompat dan menggerakkan tangan dan kaki.
- Meski sederhana, gerakan jumping jack memiliki banyak manfaat untuk tubuh.
- Setidaknya ada tujuh manfaat yang bisa dirasakan jika rutin melakukan jumping jack.
SKOR.id - Bagi mereka yang menggemari olahraga aerobik, gerakan jumping jack bukanlah hal yang asing.
Gerakan yang dilakukan dengan cara melompat dan menggerakkan kaki dan tangan ini tergolong sederhana dan bisa dilakukan di mana saja.
Secara khusus, jumping jack berfungsi untuk membentuk area pantat, paha depan, fleksor pinggul, serta otot perut dan bahu.
Jumping jack sebenarnya dimaksudkan untuk membantu orang berlari lebih cepat dan melompat lebih tinggi karena otot kali terlatih untuk meregang dan mengencang.
Lantas, apa saya manfaat jumping jack untuk tubuh? Apakah sebatas untuk membentuk otot saja? Berikut ulasan redaksi Skor.id.
1. Baik untuk kesehatan tulang
Terlepas dari banyaknya otot yang digunakan untuk melakukan jumping jack, gerakan ini punya manfaat segudang untuk tulang.
Alasannya, jumping jack merupakan latihan beban tubuh yang membantu tulang menjadi lebih kuat dan padat.
Jumping jack juga mampu mencegah hilangnya massa tulang dan meningkatkan kekuatan tulang pada mereka yang berisiko osteoporosis.
2. Menurunkan berat badan
Bila kita melakukan jumping jack selama 30 menit, rata-rata kalori yang dibakar bisa mencapai 186 kalori.
Oleh karenanya, tidak salah jika memasukkan latihan ini ke dalam daftar gerakan yang membantu penurunan berat badan.
3. Melibatkan seluruh tubuh
Mengingat fungsinya untuk meningkatkan suhu tubuh dan kapasitas aerobik, jumping jack cocok dimasukkan ke dalam bagian dari pemanasan.
Seperti yang sudah dijelaskan di atas, jumping jack tidak hanya melatih otot tangan dan kaki, melainkan hampir seluruh bagian tubuh.
4. Mengurangi stres
Tidak sedikit olahraga aerobik yang memiliki manfaat tambahan untuk meningkatkan suasana hati dan mengurangi sters.
Jumping jack merupakan salah satu gerakan yang membantu melepaskan hormon endorfin atau hormon kebahagiaan yang membantu mengurangi stres.
Lihat postingan ini di Instagram
5. Baik untuk kesehatan jantung
Berdasarkan peneilitian, gerakan ini meningkatkan detak jantung dengan cepat. Hal tersebut membuat jumping jack baik untuk jantung.
Baik dilakukan dalam intensitas tinggi maupun rendah, jumping jack dapat membantu menggerakkan detak jantung di zona optimal.
6. Bermanfaat untuk kardiovaskular
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menyarankan untuk setidaknya meluangkan waktu 150 menit dalam sepekan untuk melakukan olahraga aerobik dengan intensitas sedang.
Hal ini diklaim memberi pengaruh baik untuk kesehatan kardiovaskular karena mampu mengurangi tekanan darah dan kadar lipid.
Khusus untuk jumping jack, olahraga jenis ini dapat membantu mengurangi stres dan kecemasan, sehingga baik jika dilakukan setiap hari dalam seminggu.
7. Membangun kekuatan otot
Dilansir dari Halodoc, jumping jack dapat membantu membangun kekuatan otot betis, pinggul, otot inti, perut, otot punggung bawah, dan bahu.
Untuk itu, tidak heran jika banyak orang menggolongkan jumping jack ke dalam daftar olahraga interval intensitas tinggi (HIIT).
Lihat postingan ini di Instagram
Artikel kebugaran lainnya:
Ingin Otot Tangan seperti Arnold Schwarzenegger, Lakukan 5 Gerakan Ini di Rumah
Tak Hanya Perkuat Gigi, Ini 7 Manfaat Daun Sirih Hijau dan Merah
Mengenal Masalah Buang Air Kecil Anyang-anyangan dan Cara Mengatasinya