- Kemenpora menggelar pertemuan lintas Kementerian sebagai upaya menghasilkan kebijakan pengembangan kewirausahaan pemuda dalam bentuk NSPK.
- Sekretaris Deputi Bidang Pengembangan Pemuda, Amar Ahmad mengatakan pembinaan kewirausahaan nasional perlu dapat perhatian khusus.
- Norma, Standar, Prosedur, dan Kriteria (NSPK) sangat dibutuhkan di daerah.
SKOR.id - Kemenpora menggelar pertemuan lintas kementerian dalam upaya menghasilkan kebijakan pengembangan kewirausahaan pemuda yang integral dalam bentuk Norma, Standar, Prosedur, dan Kriteria (NSPK).
Sekretaris Deputi Bidang Pengembangan Pemuda, Amar Ahmad berharap pertemuan tersebut menghasilkan kebijakan yang bisa menciptakan ekosistem kewirausahaan pemuda.
"Kewirausahaan pemuda memiliki tempat khusus dalam pembinaan kewirausahaan nasional hingga perlu dapat perhatian khusus," katanya dilansir laman resmi Kemenpora.
Hal senada dikemukakan oleh Woro Srihastuti selaku Direktur Keluarga, Perempuan, Anak, Pemuda dan Olahraga Kementerian PPN/Bappenas.
Hal ini dikarenakan tingkat pengangguran terbuka dari 2019 ke 2020 yang mengalami peningkatan sebesar 5%.
"Guna menjawab persoalan ini dibutuhkan upaya yang serius untuk mendongkrak partisipasi pemuda dalam menekan angka pengangguran."
"Untuk mewujudkan program strategi nasional, salah satunya dengan mendorong NSPK Ekosistem Kewirausahaan Pemuda," kata Woro Srihastuti.
Yohan, utusan dari Kemenko PMK selaku Asisten Deputi Pemberdayaan Pemuda menyampaikan bahwa NSPK sangat dibutuhkan di daerah.
Dalam hal ini, kewirausahaan juga perlu didorong untuk memiliki inovasi. Namun, bukan berarti harus selalu tekait dengan kecanggihan teknologi.
Dengan adanya kebijakan baru, diharapkan terciptanya teknologi yang tepat guna agar dapat diakses oleh semua lapisan masyarakat.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
View this post on Instagram
Berita Kemenpora Lainnya:
Olahraga Akurasi dan Teknik Jadi Prioritas Kemenpora dalam Grand Design Olahraga Nasional
Menpora Berharap Running Monitor Temuan Mahasiswa UNNES Berguna untuk Olahraga Indonesia