- Melalui kampanye #OlahragaTanpaBatas, Menpora Zainudin Amali meminta penyandang disabilitas terpacu untuk bisa berprestasi.
- Mereka harus bisa mengambil inspirasi dari atlet-atlet difabel yang mampu mengharumkan nama Indonesia.
- Seluruh penyandang disabilitas juga diminta aktif berolahraga di masa pandemi Covid-19 ini.
SKOR.id - Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mulai mengampanyekan tagar #OlahragaTanpaBatas pada Jumat (9/10/2020). Melalui gerakan ini, Kemenpora berharap seluruh penyandang disabilitas di Indonesia punya semangat untuk berprestasi.
Menteri Olahraga (Menpora), Zainudin Amali mengatakan, sejauh ini, atlet-atlet difabel Tanah Air sudah mampu membuktikan diri mampu "mengaum" di kancah internasional. Torehan juara umum ASEAN Para Games 2017 serta 5 besar di Asian Para Games 2018 adalah buktinya.
Oleh karena itu, Zainudin Amali meminta seluruh penyandang disabilitas bisa mengambil inspirasi dari atlet-atlet difabel yang kini dibina oleh Komite Paralimpiade Nasional Indonesia (NPCI).
"Kampanye #OlahragaTanpaBatas ini sekaligus memotivasi teman-teman penyandang disabilitas untuk berprestasi," ucap Zainudin Amali dalam Zoom Meeting, Jumat.
"Jika mereka mendalami satu cabang olahraga secara serius dan konsisten, maka dapat membuka peluang mereka untuk menjadi andalan Indonesia di arena internasional."
Untuk itu, Menpora meminta para penyandang disabilitas untuk terus aktif berolahraga. Selain agar nantinya bisa berprestasi, olahraga penting di tengah pandemi Covid-19.
Ya, olahraga terbukti mampu meningkatkan imunitas tubuh. Dengan imunitas yang bagus, maka seseorang semakin terlindung dari ancaman virus corona jenis baru ini.
"Olahraga merupakan instrumen dari peningkatan produktivitas. Ini sudah disampaikan Bapak Presiden (Joko Widodo) pada perayaan Hari Olahraga Nasional (Haornas) bulan lalu,"
"Melalui kampanye #OlahragaTanpaBatas, kami mengajak seluruh masyarakat, termasuk penyandang disabilitas untuk terus berolahraga," Zainudin Amali menambahkan.
Zainudin Amali juga menyatakan, seluruh lapisan masyarakat harus turut memerangi Covid-19 yang saat ini belum pergi dari Indonesia.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Kemenpora Lainnya:
Menpora Ajak Pemuda Indonesia untuk Semangat Berolahraga Senam Sundul Langit
Kemenpora Dukung Penuh Pelatnas Lakukan Tes Rapid dan Swab Secara Rutin
Menpora Berencana Bangun Laboratorium Anti Doping di Indonesia