SKOR.id – Liga Softball Indonesia (LSI) diharapkan dapat terus menjaga kualitas kompetisi sehingga bisa melahirkan atlet-atlet berdaya saing tinggi meski baru saja digelar kembali.
Seperti yang diketahui, kompetisi sofbol bergengsi di Tanah Air sempat vakum selama 12 tahun sebelum kembali bergulir pada tahun ini.
Untuk menjaga kualitas kompetisi, panitia penyelenggara bisa memulainya dengan menyeleksi pemain-pemain dari tim peserta Liga Softball Indonesia (LSI).
Hal itu seperti yang disampaikan pelatih tim putri Baladewa, Dondi saat ditemui Skor.id di Stadion Sofbol GBK, Senayan, Jakarta, pada Sabtu (21/10/2023).
“Liga ini bagus untuk komunitas sofbol Indonesia dan diharapkan bisa menggeliatkan lagi minat terhadap olahraga ini. Jadi setiap tim latihan juga ada tujuannya,” ujar Dondi .
“Cuma memang kualitas harus dijaga. Kalau bisa, enggak sembarangan orang atau pemain bisa ikut main di LSI.”
“Karena setiap daerah itu kompetisinya tidak jalan, kalau jalan kan sih enak, tim-tim terbaik dari tiap daerah bisa diadu di liga,” tuturnya.
Sementara itu, LSI 2023 sudah menuntaskan hari kedua turnamen pada Sabtu (21/10/2023) dengan melangsungkan enam partai kategori putra dan lima laga tim putri.
Baladewa sendiri menjadi tim putri tersukses di LSI 2023 hingga hari kedua kompetisi dengan menyapu bersih empat laga dengan kemenangan.
Baladewa kini menempati peringkat pertama klasemen LSI 2023 dan berhak lanjut ke babak final yang digelar Minggu (22/10/2023).
Dondi pun puas melihat performa anak-anak asuhnya selama bertanding di LSI 2023. Ia menuturkan hal tersebut tak terlepas dari persiapan matang yang dilakukan timnya.
Apalagi Dondi memang mematok target tinggi untuk Baladewa di kompetisi ini, yakni keluar sebagai juara kategori putri.
“Kami serius mempersiapkan diri untuk tampil di sini karena liga itu kan kompetisi sofbol tertinggi di Indonesia,” ujarnya.
“Jadi. saya bersyukur sejauh ini kami dikasih kemenangan. Sesuai target kami memang ingin juara.”
Pada laga final besok, Baladewa masih menunggu lawan dari pemenang laga antara tim Garuda melawan tim sofbol putri Jawa Barat.
Sebagai persiapan menghadapi laga final, Dondi hanya punya waktu untuk recovery agar fisik dan stamina para pemain bisa segera pulih.
“Yang penting recovery karena dalam sehari main dua kali, itu cukup melelahkan. Ditambah lagi dengan cuaca yang lagi panas-panasnya,” ujar Dondi.
“Evaluasi mungkin lebih ke non-teknis jadi lebih ditingkatkan lagi kekuatan dan stamina. Kalau mental sudah kuat. Mungkin dari kekompakan tim juga.”
Pencinta olahraga sofbol di Tanah Air yang ingin menyaksikan pertandingan final LSI 2023 bisa datang langsung ke Stadion Sofbol GBK tanpa dipungut biaya alias gratis.
Pertadingan LSI 2023 juga bisa ditonton secara live streaming di kanal YouTube PakPok Indonesia.