- Pemain PUBG Mobile Alter Ego LIMAX, Fikri "Badru" Imanudin Badru, kini tak lagi terlihat di PMPL Indonesia Spring Split 2022.
- Hal itu disebabkan oleh perubahan peran yang ia alami dari pemain menjadi analis bagi Alter Ego LIMAX.
- Usai dua pekan kompetisi berjalan, pelatih Alter Ego LIMAX Deni "Defiand" Fianda, mengungkapkan pendapatnya soal performa Badru sebagai analis.
SKOR.id - Pelatih Alter Ego LIMAX, Deni "Defiand" Fianda, mengungkapkan pendapatnya soal kinerja Badru sebagai analis.
Nama Badru di tim PUBG Mobile Alter Ego sudah tak asing lagi bagi para penggemar PMPL Indonesia.
Pemain yang satu ini sudah menjadi pilar penting bagi Alter Ego sejak PMPL Indonesia season pertama.
Bahkan Alter Ego tak ingin melepas Badru kala mereka merombak besar-besaran tim PUBG Mobile-nya dengan memasukkan LIMAX yang sebelumnya berada di bawah panji Aerowolf.
Meski begitu pemandangan berbeda terlihat pada PMPL Indonesia Spring Split 2022.
Pasalnya dalam perhelatan kali ini Badru tak ada dalam roster utama PUBG Mobile Alter Ego LIMAX seperti edisi sebelumnya.
Rupanya peran Badru di Alter Ego LIMAX berganti dari pemain menjadi analis sejak 18 Februari 2022.
Praktis kini Badru memiliki tugas baru di balik layar dengan tujuan yang sama, membawa hasil terbaik untuk Alter Ego LIMAX.
PMPL Indonesia Spring Split 2022 sendiri sudah berjalan dua pekan, dan banyak yang bertanya soal bagaimana performa Badru sebagai analis Alter Ego LIMAX.
Pertanyaan tersebut pun dijawab langsung oleh pelatih Alter Ego LIMAX, Deni "Defiand" Fianda, dalam jumpa pers PMPL Indonesia 2022 Spring Split, Rabu (6/4/2022).
"Awalnya memang Badru masih membutuhkan bimbingan mengingat analis adalah peran baru buat dia," ujar Defiand.
"Tapi sejauh ini performanya sebagai analis sudah sangat membantu bagi tim," ucapnya.
Ucapan Defiand terbukti dengan performa Alter Ego LIMAX selama dua pekan PMPL Indonesia Spring Split 2022 berjalan.
Potato dkk saat ini bertengger di peringkat keempat klasemen sementara dengan koleksi 30 poin.
"Saya biasanya meminta dia untuk mencari data terkait beberapa tim," kata Defiand.
"Data itu kemudian dijadikan modal persiapan bagi kami untuk menghadapi laga selanjutnya," tutur Defiand menjabarkan.
Berita Esport lainnya:
Ibnu Riza Tegaskan Tim yang Batal Tanding di SEA Games 2021 Tak Bisa Berangkat Secara Mandiri
Game Corner: 5 Hero Counter Natalia Mobile Legends