- Penyerang Real Madrid, Karim Benzema, menatap rekor sang legenda, Alfredo Di Stefano.
- Catatan gol Karim Benzema hanya berselisih dua gol dari Alfredo Di Stefano.
- Karim Benzema berpeluang menyamainya pada laga Real Madrid vs Paris Saint-Germain (PSG).
SKOR.id - Penyerang andalan Real Madrid, Karim Benzema, kini menatap rekor gol milik salah satu legenda klub, Alfredo Di Stefano.
Karim Benzema diketahui merupakan salah satu penyerang tersubur yang pernah dimiliki oleh Real Madrid.
Sejak membela didatangkan Real Madrid dari Olympique Lyon 2009 lalu, Karim Benzema telah mencetak 306 gol untuk Real Madrid.
Catatan tersebut dihasilkan Karim Benzema dalam 591 laga bersama Real Madrid di semua kompetisi.
Torehan gol pemain asal Prancis itu termasuk 212 gol di Liga Spanyol dan 64 gol di Liga Champions.
Karim Benzema hanya berjarak du gol saja dari legenda Real Madrid, Alfredo Di Stefano, yang telah mencetak 308 gol.
Meski peluangnya tidak besar, namun Benzema memiliki kemungkinan untuk melewati torehan gol Alfredo Di Stefano.
Peluang tersebut bisa terwujud jika Benzema sukses mencetak lebih dari dua gol melawan Paris Saint-Germain (PSG) di Liga Champions.
Momen ini bertepatan dengan leg kedua babak 16 besar Liga Champions, di mana Real Madrid butuh menang atas PSG jika ingin lolos.
Sebenarnya dengan tambahan dua gol, Benzema telah menyamai catatan Di Stefano.
Namun, dengan kondisi Real Madrid yang tertinggal dari PSG pada leg pertama, tentu membuat Benzema ingin mencetak lebih banyak gol.
Meski PSG bukan tim yang mudah untuk dibobol, peluang tersebut masih tetap ada.
Saat ini hanya Raul Gonzalez (323) dan Cristiano Ronaldo (450) yang mencetak gol lebih banyak dari Di Stefano untuk Real Madrid.
Berita Real Madrid Lainnya:
Tanpa Casemiro lawan Paris Saint-Germain, Real Madrid Andalkan Eduardo Camavinga