- Xayne menjadi karakter baru Free Fire yang akan muncul di bulan April 2021.
- Xayne sebelumnya sudah muncul di advance server.
- Xayne memiliki skill yang dapat menjadi bagian dari META kompetitif scene.
SKOR.id – Pihak Free Fire akan melakukan update yang cukup besar pada bulan April 2021.
Update nantinya sekaligus akan memperkenalkan karakter baru yang bisa dimainkan dalam gim Free Fire.
Karakter baru yang akan hadir itu adalah Xayne yang merupakan karakter perempuan baru di Free Fire
Karakter baru ini diperkenalkan pertama kali di acara Advance Server Free Fire beberapa waktu lalu.
Saat melakukan pembaharuan untuk Free Fire, Xayne tidak akan langsung muncul dibutuhkan beberapa hari untuk karakter ini berada dalam gim.
Xayne merupakan seorang atlet olahraga ekstrem, oleh karena itu skill yang ia punya adalah Xtreme Ecounter.
Memilih Xayne dan menggunakan skill aktifnya dapat mendapatkan HP sementara dan dapat menambahkan damage pada Shield ataupun Gloo Wall milik lawan.
Dikutip dari Booyah.co.id, berikut penjelasan untuk skill Xtreme Ecounter milik Xayne:
Level 1: Dapat 100 HP untuk sementara waktu dan meningkatkan 50 persen damage Shield dan Gloo Wall. Durasi skill delapan detik dengan cooldown 150 detik.
Level 2: Dapat 100 HP untuk sementara waktu dan meningkatkan 54 persen damage Shield dan Gloo Wall. Durasi skill delapan detik dengan cooldown 140 detik.
Level 3: Dapat 100 HP untuk sementara waktu dan meningkatkan 59 persen damage Shield dan Gloo Wall. Durasi skill delapan detik dengan cooldown 130 detik.
Level 4: Dapat 100 HP untuk sementara waktu dan meningkatkan 65 persen damage Shield dan Gloo Wall. Durasi skill delapan detik dengan cooldown 120 detik.
Level 5: Dapat 100 HP untuk sementara waktu dan meningkatkan 72 persen damage Shield dan Gloo Wall. Durasi skill delapan detik dengan cooldown 110 detik.
Dapat 100 HP untuk sementara waktu dan meningkatkan 80 persen damage Shield dan Gloo Wall. Durasi skill delapan detik dengan cooldown 100 detik.
Skill yang Xayne miliki akan sangat berguna dan akan menjadi bagian dari META di scene kompetitif.
Xayne diklaim para penggemar Free Fire sebagai salah satu karakter yang cocok menandingi Christiano Ronaldo atau Chrono di dalam gim.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil MDL Indonesia Season 3 Hari Pertama Pekan Keenam: Red Bull Rebellion Berhasil Taklukkan Victim Esports https://t.co/UMtOlUb8n3
— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 5, 2021
Berita Esports lainnya:
Link Live Streaming MDL Indonesia Hari Keempat Pekan Keenam: Laga Penentuan Bigetron Bravo
Klasemen PMPL Indonesia Season 3 Hari Pertama Weekdays Pekan Ketiga, EVOS Was-was