- Karakter Joe Taslim atau Jota di game Free Fire langsung menjadi yang terpopuler.
- Terhitung hingga saat ini, karakter Jota baru resmi dirilis ke global dengan durasi selama dua pekan.
- Hingga pada 2 pekan sejak perilisan tersebut, karakter Jota sudah digunakan oleh lebih dari 50% pemain Free Fire di seluruh Indonesia.
SKOR.id - Karakter Joe Taslim atau Jota di game Free Fire langsung menjadi yang terpopuler.
Padahal karakter Jota baru saja dirilis oleh pihak Garena Free Fire Indonesia sebagai salah satu karakter di dalam game.
Baca Juga: Tim Unggulan dan Kuda Hitam di Grand Final PMPL Indonesia versi Skor Indonesia
Terhitung hingga saat ini, karakter Jota baru resmi dirilis ke global dengan durasi selama dua pekan.
Produser Garena Free Fire Indonesia, Christian Wihananto, mengaku sangat senang dengan pencapaian karakter Jota ini.
"Jota sekarang menjadi salah satu karakter in-game paling laris, bukan hanya di Indonesia, tapi juga di seluruh dunia," kata Christian Wihananto dalam rilis yang diterima Skor Indonesia.
"Ini merupakan suatu permulaan yang baik dan diharapkan turut mengharumkan nama Indonesia di mata dunia, terutama karena Jota terinspirasi dari Joe Taslim, aktor laga kebanggaan tanah air," ujar Christian.
Baca Juga: Jadwal dan Bagan Laga Playoff MPL Indonesia Season 5 2020
Baru tujuh hari sejak perilisan perdananya di server global karakter Jota sukses menjadi salah satu penjualan karakter tertinggi secara global.
Kemudian antusiasme para pemain Free Fire atau yang akrab disapa Survivors terhadap
Jota terus berlanjut.
Hingga pada 2 pekan sejak perilisan tersebut, karakter Jota sudah digunakan oleh lebih dari 50% pemain Free Fire di seluruh Indonesia.