- Paris Saint-Germain kalah 0-2 dari Rennes dalam lanjutan Liga Prancis (Ligue 1), Minggu (19/3/2023).
- Itu kekalahan kedua yang dialami PSG dalam rentang waktu sepekan.
- Christophe Galtier memilih fokus meraih kemenangan ketimbang memikirkan posisinya sebagai juru taktik.
SKOR.id - Pelatih Paris Saint-Germain, Christophe Galtier, belum memikirkan masa depannya usai kalah dari Rennes di Ligue 1.
Paris Saint-Germain gagal memetik poin penuh kala bertemu Rennes dalam lanjutan Liga Prancis 2022-2023.
Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Kylian Mbappe dan kolega justru bertekuk lutut dengan skor 0-2 dalam laga yang dihelat pada Minggu (19/3/2023) malam WIB tersebut.
Kekalahan Kylian Mbappe dan kawan-kawan dari Rennes merupakan hasil negatif kedua yang didapat Les Parisiens dalam rentang waktu sepekan.
Sebelumnya mereka kalah 0-2 dari Bayen Munchen di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
Posisi Christophe Galtier sebagai juru taktik pun mulai berada di bawah tekanan.
Meski begitu, Galtier menekankan bahwa fokusnya saat ini adalah meraih kemenangan, bukan masa depannya.
"Saya tidak memikirkan masa depan. Saya hanya fokus untuk memenangkan kejuaraan," kata Christophe Galtier.
"Kami harus memenangkan sisa pertandingan dan bermain dengan baik. Saya mencoba untuk objektif dan memotivasi pemain saya," kata Galtier dikutip dari 90min.
"Kami tidak bisa menyerah sekarang. Musim masih berjalan, dan ada pesaing lain yang sedang berlari. Saya tidak cemas atau pasif. Saya bertekad untuk memastikan kami menjadi juara," diamenambahkan.
Saat ini PSG masih bertengger di puncak klasemen Ligue 1 dengan koleksi 66 poin dari 28 laga.