- Juventus kembali memasukkan salah satu pemain Real Madrid ke dalam radar mereka.
- Pemain tersebut merupakan sahabat lama Cristiano Ronaldo di Los Blancos.
- Si Nyonya Tua setidaknya harus menggelontorkan 40 juta euro untuk mendatangkan pemain tersebut.
SKOR.id - Juventus dikabarkan berminat untuk mendatangkan sahabat lama Cristiano Ronaldo di Real Madrid.
Dilansir dari Calciomercato, pemain tersebut adalah Casemiro yang masa depannya mulai diragukan di Los Blancos.
Laporan menyatakan bahwa presiden klub, Florentino Perez, bersedia untuk memulai revolusi setelah klub megalami musim yang sejauh ini mengecewakan.
Setelah kegagalan transfer Eden Hazard, Real Madrid dilaporkan sedang mengincar pemain muda kelas dunia.
Kylian Mbappe dan Erling Braut Haaland diyakini menjadi dua kandidat utama yang transfernya akan diupayakan manajemen Real Madrid.
Akan tetapi, untuk mendatangkan salah satu dari dua pemain tersebut, Madrid diwajibkan menjual beberapa pemain senior mereka.
Sebab, baik transfer Mbappe atau Erling Haaland, setidaknya akan menghabiskan dana lebih dari 100 juta euro.
Casemiro merupakan salah satu pemain yang diyakini akan dikorbankan Real Madrid untuk mendatangkan dua pemain bintang tersebut.
Gelandang berusia 28 tahun itu diprediksi akan dibanderol 40 juta euro oleh Real Madrid.
Juventus dikabarkan sudah berancang-ancang untuk mendapatkan tanda tangan Casemiro pada bursa transfer musim panas mendatang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia
View this post on Instagram
Berita Real Madrid lainnya:
El Clasico Lawan Real Madrid, Barcelona Akan Kenakan Jersi Khusus
Real Madrid Tanpa Dani Carvajal dan Luka Jovic di Semi-Final Piala Super Spanyol