- Jurnalis Prancis, Daniel Riolo, ungkap kelaukan buruk Neymar di PSG.
- Neymar jarang berlatih dan datang dengan kondisi mabuk di PSG.
- Daniel Riolo sarankan PSG menjual Neymar.
SKOR.id - Jurnalis Prancis, Daniel Riolo, mengungkap sisi buruk penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar.
Neymar salah satu bintang PSG yang menjadi sorotan usai kegagalan di Liga Champions.
Daniel Riolo menyebut pemain Brasil tersebut jarang berlatih.
Neymar datang dalam kondisi mabuk usai mengonsumsi minuman beralkohol.
"Neymar jarang berlatih lagi, dia datang dalam keadaan menyedihkan, sampai mabuk," kata Riolo.
"Begitulah, Neymar dalam semangat balas dendam melawan PSG , ada jarak dengan klub dan ruang ganti."
Neymar telah memainkan 137 laga bersama PSG dengan mencetak 92 gol dan 57 assist.
Tetapi Riolo menegaskan Les Parisiens harus segera melepas Neymar karena perangai buruknya.
Neymar dinilai telah membawa pengaruh buruk bagi PSG.
"Kami harus menandatangani ceknya dan melepaskannya," kata Riolo.
"Dia melakukan banyak kerusakan pada klub. Biarkan dia pergi, dia merusak PSG."
Sementara itu, ruang ganti PSG dikabarkan memanas menyusul keagagalan di Liga Champions dan kekalahan yang mereka terima baru-baru ini di Liga Prancis.
Berita Sepak Bola Internasional lainnya:
Kiper Ajax Amsterdam Dikabarkan Selamat usai Terlibat Kecelakaan Horor
Usai Terlibat Skandal Pelecehan Seksual, Marc Overmars Direkrut Klub Belgia