- Carolina Marin menargetkan gelar Kejuaraan Eropa kelima tahun ini.
- Juara bertahan empat edisi terakhir ini siap menghadapi semua rival yang akan menjatuhkannya selama turnamen.
- Carolina Marin juga yakin menjadi sasaran utama para rival di Olimpiade Tokyo dan Kejuaraan Dunia 2021.
SKOR.id - Carolina Marin menyadari posisi di tahun 2021 adalah sasaran utama untuk ditaklukkan oleh para rival di berbagai kejuaraan elite dunia.
Saat ini, Carolina Marin tengah mewakili Spanyol di ajang bulu tangkis Kejuaraan Eropa 2021 yang berlangsung di Kyiv, Ukraina.
Berstatus juara bertahan di empat edisi sebelumnya, 2015-2018, Carolina Marin pun bertekad menambah gelar kelima tahun di tahun 2021.
Dengan begitu, Marin akan menjadi pebulu tangkis pertama dalam sejarah dengan lima titel Kejuaraan Eropa secara beruntun.
"Ambisi saya di turnamen ini adalah menang medali emas. Saya akan berjuang demi titel kelima Kejuaraan Eropa," kata Marin dilansir dari Badminton Europe.
"Saya hanya akan fokus dari babak ke babak. Saya harus siap melawan setiap lawan yang datang," lanjutnya.
Tidak hanya Kejuaraan Eropa, Marin menyadari bahwa para rival lain juga tengah bersiap untuk menaklukkannya di ajang elite dunia selanjutnya.
Pasalnya Marin saat ini berstatus sebagai juara bertahan Olimpiade setelah medali emas yang diperolehnya di Rio de Janeiro tahun 2016.
Kemudian, tunggal putri peringkat ke-4 dunia tersebut juga petahana di Kejuaraan Dunia setelah kemenangannya di edisi 2019.
"Saya tahu bahwa mereka ingin mengalahkan saya, apalagi tahun ini ada Olimpiade (Tokyo 2020) dalam beberapa bulan lagi dilanjutkan dengan Kejuaraan Dunia," katanya bercerita.
"Tentu saja saya tahu setiap lawan ingin mengalahkan saya tetapi fokus saya adalah mencoba menikmati pertandingan di lapangan dan bermain dari permainan satu ke permainan berikutnya."
Saat ini, Marin tengah bermain lawan Soraya de Visch Eijbergen (Belanda) di babak ketiga Kejuaraan Eropa setelah menang mudah 21-2, 21-11 atas Anastasiya Cherniavskaya dari Belarus di fase sebelumnya.
Di Indonesia, pertandingan Kejuaraan Eropa 2021 ini dapat disaksikan di TVRI pada hari ini, Kamis (20/4/2021).
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Irfan Jauhari 'Disekolahkan' ke Persis Solo, Begini Harapan CEO Bali Unitedhttps://t.co/l21OZHJyII— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 29, 2021
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Tampil di Kejuaraan Eropa 2021, Carolina Marin Siap Merengkuh Rekor Anyar
Dominan, Tunggal Putra Denmark Kuasai 4 Unggulan Teratas Kejuaraan Eropa 2021