- Jonatan Christie mengaku tak sabar untuk tampil di Olimpiade Tokyo 2020.
- Dari sektor tunggal putra, Jonatan Christie bersama Anthony Sinisuka Ginting akan menjadi wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.
- Pebulu tangkis Indonesia berangkat lebih dulu menuju Prefektur Kumamoto, Jepang untuk proses adaptasi dan aklimatisasi selama 10 hari sebelum ke Tokyo.
SKOR.id - Jonatan Christie akan tampil menjadi wakil Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020 pada 23 Juli hingga 8 Agustus tahun ini.
Pada sektor tunggal putra, Jonatan bersama Anthony Sinisuka Ginting akan menjadi perwakilan Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.
Jojo, sapaan akrabnya Jonatan, mengatakan saat ini proses persiapan terus menunjukkan hasil yang positif, terutama di sisi teknis.
Sementara itu, dari sisi nonteknis, Jojo merasa masih harus lebih fokus menyiapkannya.
Dia berkaca pada turnamen sepak bola Piala Eropa 2020 yang sedang bergulir saat ini.
"Persiapan sudah ok, sudah bagus, tinggal balik lagi ini multievent, apalagi ajang Olimpiade semuanya bisa terjadi. Jadi tidak ada yang diunggulkan dalam pertandingannya," kata Jojo.
"Seperti di sepak bola Piala Eropa yang sedang berlangsung, kita bisa lihat tim yang harusnya di atas kertas bisa menang tapi jadi kalah," ujarnya.
"Hal-hal nonteknis kadang lebih banyak bermain di pertandingan-pertandingan besar termasuk Olimpiade."
"Itu yang saya coba fokuskan sekarang, hal-hal nonteknis karena kalau teknis sudah lumayan baik," tutur Jojo menambahkan.
Jojo dan enam wakil Indonesia lainnya yang turun di Olimpiade 2020 menyisakan waktu tiga hari untuk memaksimalkan latihan di Tanah Air.
Sebab pada Kamis, 8 Juli 2021, mereka sudah terbang menuju Prefektur Kumamoto, Jepang untuk proses adaptasi dan aklimatisasi selama 10 hari sebelum menjejakkan kaki di Tokyo.
"Kami pergi dulu untuk training camp di Kumamoto. Itu salah satu hal yang menurut saya bagus untuk kami mempersiapkan segala kondisi yang ada di Jepang," ucap Jojo.
"Kami bisa adaptasi suasana di sana. Sisanya mungkin hampir sama ya latihannya seperti di Jakarta, tinggal menjaga pikirannya saja," katanya.
Sebagai atlet bulu tangkis, pemain kelahiran Jakarta itu terbilang cukup sukses di ajang multievent.
Jojo sudah berhasil menaklukkan SEA Games 2017 Kuala Lumpur dan Asian Games 2018 Jakarta dengan torehan medali emas.
Namun hal itu tidak membuat Jojo berbesar hati, sebab dia bahkan sadar Olimpiade adalah ajang yang sama sekali berbeda dari multievent lain.
Diakui Jonatan Christie, ajang ini membutuhkan kerja keras yang tinggi untuk meraih kesuksesan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Jonatan Christie lainnya:
Jelang Olimpiade Tokyo, Shesar Hiren Rhustavito Beri Pesan Jonatan dan Anthony
Simulasi Olimpiade 2020: Upaya Jonatan Christie Perkaya Pola Permainan Berbuah Manis
Intip 5 Gaya Off Shoulder Shanju, Kekasih Jonatan Christie