SKOR.id - Setelah jeda lebih dari satu bulan, MotoGP 2023 akan bergulir kembali akhir pekan ini dengan Grand Prix Inggris. Kabar baiknya lagi, dua pembalap siap melakoni comeback.
Duo Spanyol, Joan Mir dan Pol Espargaro dipastikan bisa tampil usai melewatkan beberapa GP. Mereka pun sudah mengonfirmasi bakal comeback di Sirkuit Silverstone, 4-6 Agustus 2023.
Mir terpaksa melewatkan tiga race akibat cedera setelah mengalami crash dalam MotoGP Italia di Mugello. Pembalap Repsol Honda ini tak sabar untuk menggeber motor RC213V lagi.
"Jeda kami sedikit lebih panjang dibanding yang lain, tetapi saya sekarang sudah sepenuhnya pulih dari cedera yang saya derita di Mugello. Saya telah berlatih dan mengendarai beberapa tipe motor secara normal selama beberapa pekan terakhir," ujar Mir dalam rilis HRC.
"Target akhir pekan nanti adalah untuk memaksimalkan setiap sesi, kembali ke mindset MotoGP dan balapan setelah beberapa lama absen. Akan menyenangkan bertemu tim dan menggeber Honda RC213V lagi."
Setelah melewatkan tiga Grand Prix, Joan Mir memang tak membebani diri untuk meraih posisi. Repsol Honda pun ingin sang rider lebih fokus menemukan ritme dan sensasi di atas RC213V.
Tidak hanya juara dunia MotoGP 2020 tersebut yang akan comeback dalam GP Inggris, pembalap GasGas Factory Racing Tech3 Pol Espargaro juga siap kembali memacu prototipe KTM RC16 di Silverstone.
MotoGP Inggris bakal menandai balapan perdananya musim ini. Untuk diketahui Espargaro belum sekalipun turun di perlombaan menyusul crash parah dalam latihan bebas GP Portugal, putaran pembuka 2023.
Ia total melewatkan 16 balapan, termasuk delapan sprint race. Dengan kata lain, akhir pekan di Sirkuit Silverstone menandai dimulainya musim Pol Espargaro pada MotoGP 2023.
"Saya benar-benar senang akhirnya mendapatkan kesempatan untuk comeback setelah periode sulit ini. Saya telah bekerja lebih keras daripada sebelumnya demi bisa tiba di tahap ini," kata Espargaro di situs Tech3.
"Dan bagi saya berada di Silverstone sudah menjadi hadiah besar. Saya tahu bahwa saya perlu bersabar, dan akan membutuhkan waktu untuk kembali ke bentuk 100 persen lagi, dengan motor dan tubuh saya. Tetapi saya bersemangat menghadapi tantangan ini," imbuh sang rider.