- Presiden IOC, Thomas Bach, dikabarkan bakal mengunjungi Jepang, 17 Mei 2021 untuk membahas kelanjutan persiapan Olimpiade.
- Presiden Tokyo 2020, Seiko Hashimoto, menegaskan tak ada opsi pembatalan Olimpiade karena COVID-19.
- PM Jepang, Yoshihide Suga, tengah mengusahakan percepatan vaksinasi Covid-19.
SKOR.id - Persiapan Olimpiade Tokyo 2020 terus berlanjut di tengah berbagai pertentangan, termasuk meningkatnya kasus Covid-19 di Jepang.
Polling terbaru yang dirilis Jiji News, Jumat (16/4/2021), menyebut dua pertiga dari ribuan responden ingin Olimpiade Tokyo ditunda lagi atau dibatalkan.
Namun, tidak demikian dengan panitia. Kyodo melaporkan Thomas Bach, Presiden Komite Olimpiade Internasional (IOC), akan sidak pada 17 Mei 2021.
Kunjungan ini, selain untuk menghadiri kirab obor, juga membahas kelanjutan persiapan Tokyo 2020 dengan Perdana Menteri Jepang Yoshihide Suga.
Thomas Bach kabarnya bakal menegaskan kembali komitmen Jepang untuk menggelar Olimpiade Tokyo pada 23 Juli-8 Agustus 2021 dengan aman.
Presiden Tokyo 2020, Seiko Hashimoto, pun menegaskan tidak ada opsi pembatalan Olimpiade untuk saat ini.
Meski faktanya, 10 wilayah termasuk Tokyo masuk zona merah Covid-19. Seiko Hashimoto bersikeras Olimpiade sesuai jadwal.
"Kami tidak memikirkan untuk membatalkan Olimpiade," ucap Seiko Hashimoto seperti dikutip dari Reuters.
"Kami akan melanjutkan apa yang bisa diimplementasikan demi keselamatan bersama dan membuat semua orang merasa aman."
Baru-baru ini, PM Jepang berada di Amerika Serikat untuk menghubungi CEO Pfizer Inc, Albert Bourla, membahas vaksinasi.
Negeri Sakura kabarnya tengah negosiasi untuk menambah jumlah vaksin Covid-19. Salah satunya terkait persiapan Olimpiade.
Jepang saat ini menggelar kirab obor yang sudah dimulai sejak 25 Maret 2021 tanpa penonton dan rute yang lebih terbatas.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Cloud9 Dilaporkan Akan Pindahkan Pemain CS:GO ke Divisi Valorant https://t.co/n49cW9nosZ— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 17, 2021
Berita Olimpiade Tokyo Lainnya:
100 Hari Menuju Olimpiade Tokyo: Tiga Masalah Besar yang Warnai Persiapan
Jelang Olimpiade Tokyo, NOC Indonesia Berharap Tambah Atlet dan Jaga Tradisi Emas