SKOR.id - Bali United berusaha menjaga kondisi tim jelang lanjutan Liga 1 2023-2024 dengan menjadwalkan uji coba.
Diketahui, skuad Bali United saat ini sedang menjalani liburan di tengah jeda kompetisi.
Ilija Spasojevic dan kawan-kawan baru kembali bergabung untuk latihan lagi pada 9 Januari mendatang di Training Center Bali United, Pantai Purnama, Gianyar.
Masih ada waktu lebih kurang satu bulan untuk mempersiapkan diri sebelum bertarung melawan Persik Kediri di pekan ke-24 Liga 1 2023-2024, 5 Februari.
Selain mengasah fisik dan taktik, pelatih Stefano Cugurra juga ingin melakoni uji coba guna menguji perkembangan para pemain.
"Kami dari tim pelatih sudah bicara dengan manajemen, minimal ada dua laga uji coba sebelum melawan Persik Kediri," ujarnya via situs resmi klub.
Juru taktik asal Brasil itu tahu kondisi skuadnya akan menurun setelah absen bertanding sekian lama, dan butuh pemanasan untuk mengembalikan level kompetitif.
"Saya pikir semua tim akan memulai dari awal saat kompetisi Liga 1 bergulir kembali bulan Februari mendatang. Semoga saja kami tetap bisa fokus dan kerja keras untuk bisa dapat hasil maksimal ketika kembali memulai kompetisi," sosok yang akrab disapa Teco itu menambahkan.
Belum ada informasi soal tim yang akan dihadapi Bali United untuk uji coba nanti. Bisa dari Liga 1, Liga 2, bahkan tak menutup kemungkinan klub luar negeri.
Satu hal yang pasti, mereka butuh lawan untuk menjaga fokus saat Liga 1 2023-2024 berlanjut. Maklum, Bali United sedang bersaing di papan atas untuk finis di zona empat besar.
Sebagai pengingat, Liga 1 musim ini terbagi dua fase - Reguler Series dan Championship Series. Empat tim teratas akan maju ke Championship Series untuk memperebutkan gelar juara.
Bali United sementara nyaman bertengger di peringkat kedua, dengan poin 41 dari 23 pertandingan. Namun, mereka tak bisa terlalu santai karena jarak dengan tim-tim di bawah tak jauh.
Madura United yang ada di tangga kedua, misalnya, punya koleksi 35 poin dari 22 laga. Artinya, mereka cuma enam poin di belakang Serdadu Tridatu, dengan satu pertandingan lebih sedikit.
Mengingat masih ada 11 pertandingan sampai akhir fase reguler, perubahan susunan klasemen masih sangat mungkin terjadi.