- Takuro Hoki/Yugo Kobayashi kalah di babak pertama Japan Open 2022, Rabu (31/8/2022).
- Takuro Hoki mengaku kelelahan dan tampil berada di bawah tekanan.
- Sedangkan Yugo Kobayashi mengakui Leo Rolly Carnando memberikan tekanan besar ke Takuro Hoki.
SKOR.id - Takuro Hoki/Yugo Kobayashi mengaku berada dalam tekanan ketika bersua Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di babak pertama Japan Open 2022, Rabu (31/8/2022).
Bertanding di hadapan publik Osaka, juara dunia 2021 tersebut kalah straight game 14-21, 17-21 dari Leo/Daniel sehingga harus angkat koper lebih dini.
Pemain 27 tahun itu pun menjelaskan bahwa kondisi fisiknya tidak baik-baik saja ketika melakoni pertandingan babak pertama hari ini.
Hoki mengatakan bahwa performanya bersama Kobayashi mengalami penurunan yang signifikan karena mengalami kelelahan.
"Saya melakukan banyak kesalahan sepele. Saya pun tidak terlalu yakin dengan permainan sendiri," ujar Hokiseperti dilansir dari badspi.jp.
"Saya sebenarnya telah memprediksi hal ini akan terjadi ketika kami melakoni banyak turnamen. Hanya saja saya tidak da daya untuk mengubah situasi."
"Alasan saya tidak tampil maksimal mungkin karena saga gagal menciptakan perasaan untuk saya sendiri. Semua pemain kelelahan tetapi siapa yang menang adalah yng terkuat."
"Kekurangan saya adalah kualitas permainan yang tidak meningkat. Saya rasa kami harus seger meningkatkannya dalam waktu dekat," katanya.
Pada sisi lain, Kobayashi mengakui bahwa tekanan yang diberikan wakil Indonesia terutama Leo sangat memengaruhi mental bermain mereka.
Ayah satu anak itu menyebut bahwa dia dan Hoki terus berada di bawah tekanan sang rival hingga akhirnya kehilangan game plan dan harus menelan pil pahit kekalahan.
"Kami mendapat banyak tekanan untuk menang di hadapan pendukung sendiri," tutur Kobayashi menjelaskan.
"Hoki berada dalam tekanan Leo. Dia pun bilang bahwa sedang tidak dalam kondisi baik pada hari ini. Namun, dia tak mungkin menunggu hingga kondisinya benar-benar siap tampil."
"Kondisi saya hari ini sedikit menurun yang membuat Hoki makin tertekan. Ada banyak skenario yang tidak dapat diselesaikan oleh Hoki."
"Alhasil saya berpikir bahwa ketika saya bisa meningkatkan kepercayaan diri maka kami berdua akan ada peningkatan bersama. Saya sekarang masih terus mencoba untuk segera bangkit," ujarnya.
Sementara Hoki/Kobayashi terhenti, Leo/Daniel akan menghadapi Choi Solgyu/Kim Won-ho di babak kedua Japan Open 2022 yang digelar Kamis (1/9/2022).
Baca Juga Berita Japan Open 2022 Lainnya:
Hasil Japan Open 2022: The Daddies dan The Babies Kompak Menang Straight Game
Japan Open 2022: Cedera Punggung, Anthony Sinisuka Ginting Mundur dari Turnamen