- Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti lolos ke babak kedua Japan Open 2022, Selasa (30/8/2022).
- Fadia mengaku masih kesulitan beradaptasi dengan laju shuttlecock yang sulit diprediksi.
- Pada babak kedua, Apri/Fadia fokus untuk meningkatkan kemampuan individu.
SKOR.id - Siti Fadia Silva Ramadhanti masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan shuttlecock kala berlaga dalam Japan Open 2022.
Selasa (30/8/2022), Fadia yang berpasangan dengan Apriyani Rahayu, melakoni babak 32 besar Japan Open 2022 di Maruzen Intec Arena, Osaka.
Ganda putri yang belum genap setahun berpasangan itu menang straight game, 21-15, 21-15, atas Catherine Choi/Josephine Wu asal Kanada.
Meski menang dan melaju ke babak 16 besar Japan Open, Fadia mengaku belum sepenuhnya beradaptasi dengan shuttlecock yang cukup berat.
Peraih medali emas SEA Games 2021 di Vietnam itu juga mengaku masih sering membuang poin karena kesalahan sendiri.
"Tadi kita masih awal, masih adaptasi dengan kondisi lapangan maupun pola permainan," ujar Fadia dalam rilis PBSI.
"Lusa, di babak 16 besar, mainnya harus lebih safe dan lebih tahan karena bolanya berat walau tidak seberat di Kejuaraan Dunia. Di sini lumayan ada angin lapangannya."
"Saya masih belum terbiasa dengan shuttlecock-nya. Agak aneh pergerakannya jadi susah dikontrol. Tapi kami nikmati saja karena lawan pasti merasakan hal sama."
Fadia yang pekan lalu tampil di Kejuaraan Dunia BWF 2022 tanpa Apriyani, melainkan dengan Ribka Sugiarto, mengaku masih kurang jam latihan dengan sang senior.
"Kami baru latihan bareng kemarin hanya 15 menit, hari ini sudah main alhamdulillah diberikan kemenangan," kata Fadia menjelaskan.
"Kiranya di babak 16 besar nanti kita harus lebih menyiapkan pertama pikiran, mind set baru teknik dan pola di lapangan."
Pada babak 16 besar, Kamis (1/9/2022), Apri/Fadia bertemu Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting (Cina) yang menang atas Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing (Malaysia).
"Semua lawan pasti sekarang sudah mempelajari permainan kami," kata Fadia yang selalu waspada dengan setiap lawan.
"Itu membuat kami semakin terpacu untuk menjadi lebih baik. Jadi pasti fokus diri sendiri untuk terus meningkatkan kemampuan."
Selain Apri/Fadia, tiga wakil Indonesia yang lolos ke babak kedua Japan Open 2022 adalah Gregoria Mariska Tunjung, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri.
Berita Japan Open 2022 Lainnya:
Hasil Japan Open 2022: Menang Mudah, Gregoria Mariska Amankan Tiket 16 Besar
Hasil Japan Open 2022: Diadang Wakil Malaysia, Rehan/Lisa Tersingkir di Babak Pertama