- NBA menunda pertandingan Houston Rockets vs Oklahoma City Thunder yang seharusnya berlangsung Rabu (24/12/2020) WIB.
- Ini akibat tindakan James Harden yang menghadiri sebuah pesta pada awal pekan ini.
- Ada tiga pemain Houston Rockets yang dinyatakan positif Covid-19.
SKOR.id - Bintang Houston Rockets, James Harden, lagi-lagi berulah yang membuat ia dan rekan setimnya berpotensi tertular Covid-19.
Pada awal pekan ini, James Harden diketahui menghadiri sebuah pesta yang diadakan dalam sebuah ruangan berisi lebih dari 15 orang.
Sebagai catatan, NBA dalam regulasinya memang melarang semua pemain menghadiri pesta atau kerumunan lebih dari 15 orang pada masa pandemi Covid-19.
Akibat hal ini, NBA menunda pertandingan Houston Rockets vs Oklahoma City Thunder yang seharusnya berlangsung pada Rabu (24/12/2020) pagi WIB.
Tak hanya menunda pertandingan, NBA juga menjatuhi hukuman denda 50.000 dolar AS (sekitar Rp714 juta) kepada pebasket yang dijuluki The Beard tersebut.
Akibat tindakan James Harden ini, para pemain dan ofisial Rockets juga langsung menjalani tes usap dan hasilnya ada tiga pemain yang tertular Covid-19.
Sedangkan, empat pemain lagi harus dikarantina meski mereka sebenarnya tak menunjukkan gejala tertular virus tersebut.
Kejadian ini membuat Rockets tidak memiliki delapan pemain untuk menjalani pertandingan melawan Thunder. Alhasil, NBA melakukan penundaan laga.
Adapun, James Harden terlambat bergabung ke latihan pramusim Houston Rockets juga akibat kehadirannya dalam sebuah pesta.
Hanya dua hari sebelum sesi latihan dimulai, ia menghadiri pesta ulang tahun rapper Lil Baby di Atlanta.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita NBA Lainnya:
James Harden Butuh 6 Hasil Tes Negatif Sebelum Latihan Bersama Houston Rockets
Tekad James Harden Pergi dari Houston Rockets Sudah Bulat, Philadelphia 76ers Jadi Tujuan