- San Antonio Spurs selalu mencari cara untuk mewakili basis para penggemar mereka, terutama pada masa pandemi Covid-19.
- Pekan ini tim NBA itu mengumumkan soal keberadaan truk makanan keliling yang akan beroperasi bulan depan.
- Yang menarik, San Antonians diberi kesempatan untuk memilih menu final di atas meja saat momen peluncuran pada 3 Oktober.
SKOR.id – Klub bola basket NBA, San Antonio Spurs, selalu identik dengan kota tempat mereka berasal, San Antonio.
San Antonio Spurs memang menjadi kebanggaan warga kota itu karena sebagian besar tim olahraga profesional lainnya berada di berbagai kota di Texas.
Maka dari itu San Antonio Spurs sangat bangga dengan akarnya di San Antonio dan selalu mencari cara baru untuk mewakili basis penggemar yang mereka sayangi itu.
Yang menarik hubungan itu direpresentasikan dalam banyak hal.
Awal pekan ini, Spurs membuka Stadion AT&T Center sebagai tempat parkir untuk event pendaftaran pemilihan umum.
Alasannya, mereka hanya ingin memastikan semua San Antonians – sebutan warga lokal – memiliki kesempatan yang adil untuk memilih.
Sebelumnya Spurs juga telah merilis medali Fiesta setiap tahunnya untuk mengikuti tradisi kota mereka yang kaya, bahkan di tengah pandemi Covid-19.
Sekarang, mereka menghadirkan cita rasa San Antonio dengan memperkenalkan truk makanan Spurs yang baru dari San Antonians untuk San Antonians.
Beberapa hari lalu klub itu telah mengumumkan bahwa truk makanan Spurs Street Eats itu akan mulai beroperasi mulai tanggal 3 Oktober mendatang.
Truk makanan ini akan menggilir menu yang menampilkan garnis indah dari puluhan menu makanan lokal San Antonio. Termasuk menu favorit nacho.
Meski begtu para koki AT&T Center juga akan menyiapkan menu seperti empanada, pincho de carne, streets taco, dan pan con lechon.
Selain makanan lezat yang tersebut di atas, keputusan menu final akan diserahkan kepada kepada para penggemar.
San Antonians memiliki waktu hingga 27 September untuk menentukan antara Chile Poblano Nachos dan Loaded Baked Potato over Fries yang akan tersaji di atas meja.
Yang menarik truk makanan Spurs ini akan tersedia dengan reservasi untuk restoran lokal dan event pribadi.
Sejauh ini Spurs Sports & Entertainment belum mengumumkan lokasi tetap untuk debut truk makanan mereka.
Namun, restoran keliling itu akan muncul di tempat parkir truk makanan dan lingkungan sekitaran San Antonio selama empat hari dalam seminggu.
San Antonio Spurs ingin menghadirkan pengalaman gameday yang menyenangkan kepada para penggemar yang tidak dapat merasakan gameday ketika Covid-19 melanda.
Ketika kompetisi NBA ditangguhkan pada bulan Maret, begitu pula game kandang Spurs dan semua restoran unik di sekitaran AT&T Center.
Beberapa orang percaya bahwa pilihan makanan yang luar biasa adalah salah satu bagian terbaik dari pertandingan kandang Spurs.
Maka itu San Antonio Spurs memperkenalkan truk makanan sebagai cara untuk menjaga semangat sekaligus tetap terlibat dengan komunitas lokal.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Entertainment Lainnya:
Dilarang Bermain Sepak Bola oleh Orangtua, Gunawan Kini Jadi Pebasket Profesional