SKOR.id - Kejuaraan Dunia BWF 2023 akan memasuki babak perempat final pada hari ini, Jumat (25/8/2023). Sebanyak empat wakil Indonesia siap berjuang demi tiket ke semifinal.
Dari sembilan wakil Merah Putih yang bertanding pada 16 besar Kejuaraan Dunia BWF di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, hanya empat di antaranya melaju ke perempat final.
Mereka yang sukses lolos adalah Gregoria Mariska Tunjung, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Sedangkan laju Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati terhenti. Ini membuat Indonesia tidak punya wakil lagi di sektor ganda campuran.
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin serta Febriani Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi juga gagal mengamankan tiket ke perempat final, menyusul kekalahan di babak 16 besar.
Pada sektor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, bakal melakoni pertandingan berat. Ia harus menghadapi unggulan kedua, Akane Yamaguchi.
Laga di Royal Arena nanti adalah pertemuan ke-16 kedua pebulu tangkis. Dari 15 pertarungan sebelumnya, Jorji, sapaan akrab Gregoria, baru empat kali menang atas wakil Jepang itu.
Meski begitu, salah satu kemenangannya melawan Akane diraih pada pertemuan terakhir mereka di perempat final Japan Open 2023, Juli lalu. Ketika itu Jorji unggul 21-11, 11-21, 21-18.
Tentu saja menjadi sebuah modal bagus bagi tunggal putri 24 tahun tersebut untuk menantang Akane Yamaguchi dalam duel perebutan satu tempat di semifinal.
"Untuk melawan Akane, saya akan tampil lebih rileks. Target saya ingin tampil maksimal. Semoga hasilnya juga maksimal," ujar Gregoria seperti dilansir dari Antara.
Dari nomor ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, juga bakal menghadapi wakil Negeri Sakura, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Apabila melihat rapor pertemuan, Apri/Fadia selalu kalah dalam dua laga lawan sang rival. Tetapi bila kembali tampil solid seperti saat mengalahkan Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea Selatan) di 16 besar, wakil Indonesia punya kans untuk menang.
Kemudian di sektor ganda putra, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana mesti meladeni wakil Cina, Liang Wei Keng/Wang Chang. Pasangan Merah Putih patut waspada, karena pada pertemuan sebelumnya di final Thailand Open mereka kalah.
Sementra itu, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan bertemu Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae dari Korea Selatan. Ini perjumpaan keenam mereka, wakil Indonesia mengantongi dua kemenangan.
Rangkaian pertandingan babak perempat final Kejuaraan Dunia BWF 2023 di Royal Arena dijadwalkan bergulir Jumat ini mulai pukul 11.00 waktu setempat atau 16.00 WIB. Di Indonesia, iNews akan menyiarkannya secara langsung.
Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final Kejuaraan Dunia BWF, Jumat (25/8/2023):
Lapangan 1
MD: Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Liang Wei Keng/Wang Chang (Cina) - Partai ke-5
Lapangan 2
WD: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang) - Partai ke-2
WS: Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi (Jepang) - Partai ke-8
MD: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea Selatan) - Partai ke-9