- Turnamen bulu tangkis Japan Open 2022 akan bergulir mulai Selasa (30/8/2022).
- Sebanyak lima wakil Indonesia akan berlaga di hari pertama Japan Open 2022.
- Perjuangan wakil Indonesia akan dibuka oleh pasangan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
SKOR.id - Indonesia mengirimkan 13 wakil di ajang Japan Open 2022. Lima di antaranya akan berlaga di Maruzen Intec Arena, Osaka, Jepang pada Selasa (30/8/2022).
Pasangan ganda putri Indonesia, Apriyani Rahayu/SitiFadia Silva Ramadhanti, bakal membuka perjuangan wakil Indonesia pada hari pertama.
Turun sebagai unggulan kedelapan, pasangan anyar tersebut akan menghadapi Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada) di partai pertama Lapangan 1.
Beranjak ke Lapangan 2, ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo siap turun di partai kelima.
Minions, julukan Marcus/Kevin, akan berhadapan dengan Man Wei Chong/Kai Wun Tee asal Malaysia.
Sementara itu, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana akan menjajal peruntungan mereka di partai ketiga Lapangan 4.
Pasangan Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin, akan menjadi lawan ganda putra juara All England 2022 itu.
Sementara itu, dua wakil lainnya, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Gregoria Mariska Tunjung masih menanti pengumuman lokasi dan waktu pertandingan.
Rehan/Lisa akan menghadapi Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie sedangkan Gregoria telah dinanti Yvonne Li.
Menurut rencana, partai pertama di masing-masing lapangan akan dimulai pada pukul 08.00 WIB.
Berhubung Japan Open 2022 merupakan turnamen berlevel Super 750, siaran langsung di TV nasional baru akan dimulai pada babak kedua alias 16 besar.
Berikut jadwal wakil Indonesia pada hari pertama Japan Open 2022, Selasa (30/8/2022):
Lapangan 1
- WD - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti (8) vs Catherine Choi/Josephine Wu (Kanada): partai ke-1
Lapangan 2
- MD - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1) vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia): partai ke-5
Lapangan 4
- MD - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (Malaysia): partai ke-3
TBA
- XD - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia)
- WS - Gregoria Mariska Tunjung vs Yvonne Li (Jerman)
Jadwal selengkapnya bisa dilihat di sini
Berita bulu tangkis lainnya:
Kejuaraan Dunia BWF 2022: Rexy Mainaky Ungkap Strategi Aaron Chia/Soh Woo Yik Redam The Daddies
Viktor Axelsen Anggap Julukan Alien sebagai Pujian
Perjuangan di Jepang Berlanjut, Indonesia Turunkan 13 Wakil di Japan Open 2022