- Petarung UFC, Israel Adesanya yakin ia akan menjalankan strateginya dengan baik melawan Jan Blachowicz.
- Israel Adesanya menyakini bahwa dirinya tidik dapat bisa dipulil lawan.
- Laga melawan Jan Blachowicz ini sendiri jadi duel yang spesial untuk Adesanya karena akan memperebutkan gelar.
SKOR.id - Petarung UFC, Israel Adesanya yakin ia akan menjalankan strateginya dengan baik dalam duel melawan Jan Blachowicz.
Pertarungan keduanya itu tentu sangat penting karena akan merebutan sabuk light heavyweight di UFC 259, Minggu (7/3/2021).
Adesanya mengatakan strategi yang ia terapkan dalam persiapan duel melawan Blachowicz adalah strategi untuk tidak bisa diganggu dan disentuh lawan.
"Saya tidak akan bisa disentuh di laga ini, itulah rencana saya, tidak bisa disentuh seperti yang saya lakukan dalam laga lawan Costa," ujar Adesanya dikutip dari MMA News.
Walaupun demikian, Adesanya tidak ingin terlalu percaya diri dalam menatap UFC 259.
Ia juga menyadari besarnya potensi ancaman dari pukulan Blachowicz. Menurutnya, pukulan yang dilayangkannya bisa membuat lawan goyah.
"Saya tidak akan tersentuh di laga lawan Costa karena saya tidak membiarkan dia menyentuh saya di wajah sama sekali," kata Adesanya.
"Saya coba memastikan saya tidak terkena pukulan dan mewaspadai tendangan ke arah badan."
Adesanya punya bekal yang cukup baik di pertarungannya. Sudah 20 laga yang dijalani, ia tidak pernah merasakan kekalahan.
Tak hanya itu, Adesanya menyelesaikan 15 dari 20 laga itu dengan kemenangan KO/TKO.
Laga melawan Jan Blachowicz ini sendiri jadi duel yang dinanti untuk Adesanya. Adesanya datang ke laga ini dengan status sebagai penantang.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Atlet fokus saja dengan performanya, atau Atlet harus sensitif dengan isu-isu di sekitarnya?https://t.co/Xyl0RES990— SKOR Indonesia (@skorindonesia) March 2, 2021
Berita MMA Lainnya:
Khamzat Chimaev Tak Ikuti Khabib Nurmagomedov Tinggalkan UFC
Max Holloway Anggap Conor McGregor Seperti Anjing yang Terluka
Javier Mendez: Hanya Islam Makhachev yang Bisa Mengalahkan Khabib Nurmagomedov