- Petarung UFC, Israel Adesanya mengaku kekalahan yang didapatkannya karena kakinya kelelahan.
- Jan Blachowicz berhasil mengalahkan Israel Adesanya pada perebutan gelar light heavyweight UFC 259 di Apex, Las Vegas, Minggu (7/3/2021).
- Israel Adesanya mengungkapkan belum menyerah untuk bertarung di light heavyweight.
SKOR.id - Israel Adesanya mengungkap alasan di balik kekalahannya atas Jan Blachowicz pada UFC 259, Minggu (7/3/2021).
Dalam duel yang berlangsung di UFC Apex, Las Vegas, Jan Blachowicz berhasil kalahkan Israel Adesanya.
Kemenangan 49-46, 49-45, 49-45 tersebut membuat Jan Blachowicz berhak atas gelar light heavyweight.
Di sisi lain, kekalahan ini merupakan yang pertama bagi petarung Selandia Baru berdarah Nigeria tersebut di MMA.
Usai pertandingan, Israel Adesanya mengaku kakinya kelelahan hingga sulit mengalahkan Jan Blachowicz.
"Saya tidak menyesal karena (kekalahan) ini karena kaki saya kelelahan. Tidak tahu karena apa," katanya.
"Saya harus melihat tayangan ulang pertarungan ini untuk mengetahui apa yang harus saya lakukan setelah ini."
Petarung 31 tahun itu menyadari, dengan penampilan yang seperti ini, banyak kritik yang dialamatkan kepadanya.
"Pertarungan tak berjalan sesuai dengan keinginan. Tapi, kami (petarung) harus siap mengambil risiko," ujarnya.
"Saya tahu banyak kritik dari penonton. Tapi, saya lah orang yang bertarung di dalam octagon (bukan mereka)."
Dalam pernyataannya, Israel Adesanya yang menyandang juara dunia kelas menengah UFC, mengaku belum menyerah.
Dirinya akan kembali bertarung di kelas light heavyweight. "Ini bukan yang terakhir. Saya pasti akan kembali lagi," katanya.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita UFC Lainnya:
UFC 259: Petr Yan Minta Maaf Usai Bikin Lawan Terkapar dengan Serangan Ilegal
Hasil UFC 259: Jan Blachowicz dan Amanda Nunes Pertahankan Gelar, Petr Yan Didiskualifikasi