- Ismed Sofyan resmi meninggalkan Persija Jakarta.
- Hal itu diumumkan langsung olehnya melalui akun Instagram pribadinya pada Selasa (13/9/2022) malam.
- Kepergian ini sekaligus menyudahi karier Ismed bersama Persija yang telah berlangsung selama 21 tahun
SKOR.id - Ismed Sofyan resmi meninggalkan Persija Jakarta. Hal itu diumumkan langsung olehnya melalui akun Instagram pribadinya pada Selasa (13/9/2022) malam.
Kepergian ini sekaligus menyudahi karier Ismed bersama Persija yang berlangsung selama 21 tahun.
"Kalimat sederhana untuk The Jakmania," tulis pemain berusia 43 tahun tersebut pada unggahan di akun Instagram-nya.
"Saya akan langsung pada intinya, status saya sudah bukan sebagai pemain Persija lagi per tanggal 11 Agustus, dan sudah menyelesaikan kontrak dengan tim manajemen, tetapi Insya Allah saya tetap akan gantung sepatu sebagai pemain bola, tapi tidak di Persija," tambahnya.
View this post on Instagram
Ismed juga tidak lupa memberikan pesan kepada The Jakmania.
"The Jak, 21 tahun bukanlah waktu yang singkat bagi saya selalu berada bersama kalian, suka duka tim ini sudah kita lewati bersama," katanya.
"Tetaplah seperti ini terhadap klub bola yang kalian cintai. Selalu memberi support untuk siapapun pemain yg berjuang di tim ini."
"Tetaplah menjaga solidaritas, semakin bijak dalam memberi aspirasi, dan menjadi suporter yg dewasa dalam membela tim kecintaannya."
"Sekali lagi terima kasih banyak Jakmania dukungan kalian selalu luar biasa," Ismed menambahkan.
Hingga saat ini masih belum diketahui, klub mana yang akan menjadi tempat pelabuhan baru dari mantan pemain Persijatim itu.
Baca Juga Berita Liga 1 Lainnya:
Skormeter: Perbandingan Statistik Duo Pencetak Hattrick Pertama di Liga 1 2022-2023
Punya Kans Hentikan Cristiano Ronaldo, Ondrej Kudela Bakal Tinggalkan Persija